Hoffenheim Protes Gol "hantu" Leverkusen

BolaSkorBolaSkor - Sabtu, 19 Oktober 2013
Hoffenheim Protes Gol
Hoffenheim Protes Gol "hantu" Leverkusen
Hoffenheim - Hoffenheim telah menyerukan untuk pertandingan ulang melawan Bayer Leverkusen setelah wasit Felix Brych memberikan sebuah gol "hantu" yang terbukti dalam tayangan ulang televisi. Hoffenheim mengajukan banding terhadap hasil pertandingan pada Jumat (18/10), setelah melihat tayangan ulang televisi meperkuat bahwa sundulan Kiessling masuk gawang melalui sisi luar jaring. Leverkusen meninggalkan Rhein Neckar arena dengan tiga poin dan naik ke puncak Bundesliga setelah "gol hantu" dari sundulan Kiessling dan memberikan kemenangan untuk Leverkusen. Direktur olahraga Hoffenheim Alexander Rosen percaya gol Stefan Kiessling untuk Bayer Leverkusen adalah "skandal", dan klub akan mengajukan banding untuk memiliki kesempatan pertandingan ulang. Pelatih Hoffenheim, Markis Gisdol mengatakan, kejadian ini jelas pahit bagi Hoffenheim dan kejadian seperti ini sudah pernah terjadi sekali. "Saya pikir kita akan melihat permainan ini lagi. Saya berharap ini akan menjadi permainan yang sama baiknya, tapi dengan akhir yang lebih baik bagi kita. Mengapa permainan dengan Bayern Munich terulang, hal seperti ini tidak perlu terjadi lagi untuk Hoffenheim," kata Gisdol seperti dikutip goal.com
Jerman Bundesliga Hantu Hoffenheim Bayer leberkusen Kiessling Leverkusen Gol
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan