Ini Target PSIS dalam Pembentukan Tim Jelang Musim 2019

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Sabtu, 15 Desember 2018
Ini Target PSIS dalam Pembentukan Tim Jelang Musim 2019
Direktur Utama PSIS Kairul Anwar (kanan). (BolaSkor.com/Ahmad Rizal)

BolaSkor.com - PSIS Semarang menargetkan pembentukan tim dapat selesai pada Februari 2019 mendatang.

Direktur Utama PSIS Kairul Anwar mengatakan, manajemen ingin lebih awal mempersiapkan tim jelang kompetisi Liga 1 musim 2019. Terlebih target yang dipatok bisa finish delapan besar di klasemen akhir.

"Kami sudah pikirkan musim depan dan langsung gerak cepat. Memang kabarnya kompetisi baru mulai usai Pilpres 2019, tapi kami tetap harus mempersiapkan lebih awal," kata Kairul Anwar.

Baca Juga:

Berpisah dengan PSIS, Petar Planic Diincar Bhayangkara FC

Ini Target PSIS Semarang di Liga 1 2019

Bertahan di Liga 1, PSIS Semarang Kebanjiran Tawaran dari Pemain Bintang

Selain itu Kairul menambahkan, sudah mulai memikirkan masalah kontrak pemain pada musim depan. Dipastikan materi pemain yang masih dipertahankan sebanyak 60 persen.

Sedangkan untuk menutupi kekurangan, tim berencana membidik pemain berkdlas yang berasal dari kasta Liga 1 dan Liga 2.

"Ya sudah komunikasi dengan pemain pemain yang direkomendasikan coach Jafri Sastra. Mudah mudahan lancar dan sepakat secepatnya," tutup Kairul. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)

PSIS Semarang Liga 1 Liga 1 2019 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.976

Bagikan