Jadwal Lanjutan Liga 1 Dipastikan Padat, Bek Kiri Persib: Berat

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Sabtu, 19 November 2022
Jadwal Lanjutan Liga 1 Dipastikan Padat, Bek Kiri Persib: Berat
Daisuke Sato. (Media Persib)

BolaSkor.com - Pemain asing Asia Persib Bandung, Daisuke Sato memastikan lanjutan Liga 1 2022/2023 akan berjalan sulit. Sebab rencananya, kompetisi kasta tertinggi di tanah air itu akan dimulai 2 Desember dan berakhir pada 16 April 2022.

Pemain yang beroperasi sebagai bek kiri Persib ini yakin dengan rencana itu akan membuat jadwal pertandingan semakin padat. Terlebih saat ini Liga 1 2022/2023 baru berjalan 10 hingga 11 pertandingan.

"Ya, tentu saja itu akan sulit," ungkap Daisuke Sato di Stadion Persib (Sidolig), Ahmad Yani, Kota Bandung.

Karena itu, bek yang sebelumnya bermain di Liga Thailand ini menilai program uji coba yang dilakukan Persib memiliki peran yang sangat penting. Termasuk juga dengan gim internal yang dilakukan pada Jumat (18/11).

Baca Juga:

David Rumakiek Kembali Gabung Persib Usai Operasi ACL

Jadwal Liga 1 Akan Jadi Lebih Padat, Pelatih Persib Luis Milla Tak Masalah

"Kami bukan hanya butuh 11 atau 15 pemain, kami butuh semua pemain di dalam tim. Karena jika bermain setiap tiga hari, itu akan jadi jadwal yang berat,"

"Jadi kami butuh semuanya baik itu pemain muda maupun pemain senior. Baik itu pemain yang menjadi starter, pemain cadangan dan bahkan pemain yang tidak duduk di bench juga pemain yang penting bagi kami," tegasnya.

Bek berkewarganegaraan Filipina ini percaya diri dengan skuatnya. Ia merasa Persib Bandung memiliki kedalaman yang bagus di setiap lininya.

"Itu kenapa pelatih banyak mencoba hal-hal baru selama latihan dan gim internal. Jadi ini (gim internal) ujian yang bagus bagi kami," katanya.

Sejauh ini, bek yang lahir di Jepang ini merasa timnya sudah berada di jalur tepat menghadapi lanjutan Liga 1 2022/2023. Ia berharap, kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu bisa segera terlaksana.

"Ada banyak hal yang perlu diperbaiki, tapi ada banyak hal positif juga karena kami bekerja dengan intensitas yang tinggi dalam laga 11 melawan 11 antar pemain di tim. Saya percaya jika bermain 11 melawan 11 antara pemain di dalam tim dengan bagus, maka itu bisa membuat kami menjadi tim teratas di Liga,"

"Saya sangat mengapresiasi semua pemain di tim terutama tim lawan yang terus menekan kami dan pada akhirnya meski ini laga yang intens tapi kami adalah satu tim," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Daisuke Sato Liga 1 Persib Bandung Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.008

Bagikan