Jangan Kaget, Benzema Memang Sering Gagal Penalti Lawan Osasuna

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 03 Oktober 2022
Jangan Kaget, Benzema Memang Sering Gagal Penalti Lawan Osasuna
Penalti Karim Benzema (Twitter)

BolaSkor.com - Real Madrid hanya bermain sama kuat 1-1 melawan Osasuna pada pertandingan pekan ketujuh LaLiga 2022-2023, di Stadion Santiago Bernabeu, Senin (3/10) dini hari WIB. Padahal, Madrid memiliki kesempatan kembali unggul melalui tendangan penalti Karim Benzema.

Real Madrid tampil dominan ketika menghadapi Osasuna. Namun, gol yang ditunggu-tunggu baru tercipta pada tiga menit jelang turun minum. Vinicius Junior mencatatkan namanya di papan skor.

Akan tetapi, Madrid lengah pada awal babak kedua. Akibatnya, Kike Garcia menyamakan kedudukan pada menit ke-50. Skor menjadi sama kuat 1-1.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Real Madrid Tertahan, Juventus Menang Telak

Misi Senyap Real Madrid Bajak Erling Haaland dan Joao Cancelo

Sihir Luka Modric di Real Madrid Berlanjut Hingga 2023

Terus menekan, Madrid akhirnya memiliki peluang emas untuk kembali unggul. Pelanggaran David Garcia kepada Karim Benzema di kotak terlarang berbuah penalti. David Garcia pun mendapatkan kartu merah atas pelanggaran itu.

Seperti biasa, Benzema ditunjuk menjadi algojo. Namun, tendangan penaltinya masih bisa digagalkan Sergio Herrera.

Menurut laporan Opta Jose, ini bukan pertama kalinya Benzema gagal mendulang gol melalui penalti melawan Osasuna. Sejak 2022, Benzema sudah tiga kali gagal membobol gawang Osasuna lewat titik putih. Itu adalah yang terbanyak bagi Benzema di LaLiga.

Dengan begitu, Madrid harus puas berbagi poin dengan Osasuna. Sejak musim 2020-2021, El Real telah tiga kali bermain imbang kontra Osasuna.

Hasil tersebut juga membuat Madrid gagal menggeser Barcelona dari puncak klasemen. Madrid dan Barca sama-sama mengumpulkan 19 poin dari tujuh pertandingan.

Karim Benzema Breaking News Real Madrid LaLiga
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.491

Bagikan