Jangan Ragukan Rasa Kemanusiaan Pemain Premier League

Taufik HidayatTaufik Hidayat - Minggu, 05 April 2020
Jangan Ragukan Rasa Kemanusiaan Pemain Premier League
Premier League. (Twitter)

BolaSkor.com - Para pemain yang berkiprah di Premier League kini tengah dalam sorotan negatif. Mereka dianggap tak memiliki rasa kemanusiaan karena terkesan pasif menanggapi situasi saat pandemi virus corona berlangsung.

Jika dibandingkan dengan liga lain, Premier League memang belum menunjukkan aksi nyata untuk melawan virus corona. Para pemain terlihat pasif dalam bersikap.

Padahal pemain bintang dari liga lain seperti Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo sudah mendonasikan sejumlah uang untuk membantu para korban. Mereka juga rela gajinya dipotong demi menyelamatkan klub dari krisis finansial.

Sementara di Inggris, pemotongan gaji baru sekadar wacana. Para pemain yang diwakili asosiaai pesepak bola profesional (PFA) masih belum menyetujui tawaran pemotongan gaji sebesar 30 persen.

Baca Juga:

Manchester United Jadi Klub Premier League Pertama yang Lakukan Pemotongan Gaji

UEFA Cabut Larangan Siaran Langsung Premier League

Arsenal Dukung Premier League Dilanjutkan dengan Syarat

Sejumlah klub justru melakukan langkah tak populer dengan memangkas gaji karyawannya demi bisa membayar gaji para pemain secara penuh. Hal ini sampai membuat anggota parlemen Inggris mempertanyakan moral mereka.

Mendapat cibiran seperti itu akhirnya membuat pemain Premier League bereaksi. Bek Newcastle United, Danny Rose meminta semua pihak untuk tak meragukan rasa kemanusian dia dan rekan-rekan seprofesinya.

Danny Rose

"Kami semua ingin melakukan sesuatu. Saya cuma bisa berbicara untuk diri saya sendiri, tapi saya tak akan punya masalah apapun untuk berkontribusi dengan memberikan gaji saya ke orang-orang yang berjuang dalam situasi ini di garis terdepan dan mereka yang sudah terdampak," kata Rose dikutip dari BBC.

"Kami merasa seperti disudutkan. Pembicaraan soal bagaimana berkontribusi itu sudah dilakukan sebelum orang-orang di luar sepak bola berkomentar."

Aksi nyata memang mulai dilakukan pemain Premier League. Terbaru, skuat Mancheater United akan mendonasikan 30 persen gajinya untuk membantu rimah sakit dan pusat pelayanan kesehatan di Inggris.

Premier League Virus Corona
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.516

Bagikan