Jelang Final Liga Europa, Rudi Garcia Ungkap Ambisi Khusus untuk Marseille

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 16 Mei 2018
Jelang Final Liga Europa, Rudi Garcia Ungkap Ambisi Khusus untuk Marseille
Pelatih Olimpique Marseille, Rudi Garcia. (Zimbio)

BolaSkor.com - Pelatih Olimpique Marseille, Rudi Garcia, berambisi menekuk Atletico Madrid dalam pertandingan final Liga Europa 2017-2018, di Parc Olympique Lyonnais, Rabu (16/5) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB. Jika berhasil, Marseille akan menjadi tim pertama asal Prancis yang mampu memenangi gelar Liga Europa.

Marseille melaju ke laga final setelah menyingkirkan Salzburg dengan agregat 3-2 di semifinal. Adapun Atletico Madrid mendepak wakil Inggris, Arsenal, dengan agregat 2-1.

Pada konferensi pers jelang pertandingan, Garcia mengamini jika Los Rojiblancos sudah kenyang makan asam garam di kompetisi Eropa ketimbang timnya. Namun, pelatih 54 tahun tersebut optimistis Marseille mampu keluar sebagai juara dan mengukir sejarah.

"Mereka memiliki pengalaman, namun kami telah mempelajari lawan kami dan mengetahui cara mengalahkannya. Kami mungkin tidak bisa bermain sepak bola indah, namun yang terpenting adalah mencetak satu gol lebih banyak daripada mereka," ujar Garcia seperti dilansir Soccerway.

"25 tahun yang lalu Marseille menjadi klub pertama asal Prancis yang berhasil memenangi Liga Champions. Sekarang, kami berpeluang menjadi tim Prancis pertama yang mampu memenangi Liga Europa. Ini akan sulit," timpalnya.

"Mungkin, yang menjadi keuntungan bagi kami adalah bertandingan pada satu pertandingan. Apa pun bisa terjadi di sepak bola ketika bertanding dalam satu pertandingan," kata pelatih asal Prancis tersebut.

Marseille dan Atletico Madrid dua kali saling berhadapan pada 2008 di ajang Liga Champions. Ketika itu, Atletico menang 2-1 ketika berstatus sebagai tuan rumah, adapaun pertemuan kedua di kandang Marseille berakhir tanpa pemenang.

Liga Europa
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.528

Bagikan