Jelang Kualifikasi FIBA 2020, Timnas Basket Indonesia Wanti-wanti Pemain

Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Rabu, 28 Oktober 2020
Jelang Kualifikasi FIBA 2020, Timnas Basket Indonesia Wanti-wanti Pemain
Manajer timnas basket Indonesia, Fareza Tamrella. (BolaSkor/com/Andhika Putra)

BolaSkor.com - Manajer Timnas Basket Indonesia, Muhammad Fareza Tamrella, mengungkapkan pihaknya mewanti-wanti pemain untuk menjaga kesehatan. Fareza mengatakan hal itu karena semakin mendekati Kualifikasi FIBA Asia.

Timnas Basket Indonesia akan menjalani Kualifikasi FIBA Asia pada pertengahan November mendatang. Rencananya, Andakara Prastawa dan kawan-kawan bakal bertanding di Bahrain.

Waktu bermain yang semakin dekat membuat Timnas Basket Indonesia tidak ingin kehilangan pemain terbaik mereka. Hasilnya, Fareza meminta para pemain menjaga kesehatan masing-masing.

Baca Juga:

Batalnya IBL 2020 dan Pengaruh untuk Timnas Basket Indonesia

Penggawa Timnas Basket Indonesia Raih Beasiswa NBA

"Kami TC di Jakarta saat ini. Kami sudah membekali pemain dengan pengertian kalau tinggal tiga minggu lagi. Mereka diharapkan lebih disiplin dan bijak karena ada pandemi," kata Fareza kepada BolaSKor.com.

"Maka dari itu, kami berharap semua sehat dan menjalani semua protokol yang ada. Semoga tanggal 22 bisa berangkat dengan semua sehat dan mengikuti protokol FIBA."

"Kami memberikan pengertian dan aturan untuk kesehatan semua. Terutama meminimalisir keluar-keluar. Mereka juga sejauh ini menyadari kan sudah mau berangkat ya," pungkasnya.

Saat ini, seluruh pebasket Timnas Basket Indonesia berada dalam satu asrama. Pengecualian untuk Lester Prosper dan Brandon Jawato serta pemain yang sudah berkeluarga.

Breaking News FIBA Timnas Basket Indonesia
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Bagikan