Juventus Vs Milan: Rossoneri Belakangan Ini Merepotkan

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 27 Mei 2023
Juventus Vs Milan: Rossoneri Belakangan Ini Merepotkan
Milan Vs Juventus (Twitter)

BolaSkor.com - Juventus akan menjamu AC Milan pada pertandingan pekan ke-37 Serie A 2022-2023, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (29/5). Belakangan ini Rossoneri kerap merepotkan Juventus.

Kendati mendapatkan pengurangan poin, tetapi peluang Juventus menembus empat besar belum sirna. Meskipun ada syarat sulit yang harus digenapi.

Pertama, Juve membutuhkan poin maksimal dari dua laga tersisa. Selain itu, nasib Juve juga akan bergantung hasil yang diraih tim lain.

Baca Juga:

Juventus Sudah Jatuh Tertimpa Tangga

5 Duel Inter Vs Juventus Paling Menarik di Coppa Italia

Breaking News: Juventus Dihukum Pengurangan 10 Poin

Oleh karena itu, tiga poin kontra Milan adalah harga mati. Apalagi, Milan saat ini menduduki posisi keempat dengan keunggulan lima poin dari Bianconeri.

Namun, belakangan ini Milan kerap membuat Juventus kerepotan. Pada pertemuan pertama musim ini di Serie A, Rossoneri menang dengan skor 2-0. Selain itu, Milan juga menjaga clean sheet dalam dua laga terakhir kontra Juve di liga.

Juventus juga sudah lama tidak menang melawan Milan di Serie A. Terakhir kali Juve unggul adalah pada Januari 2021 setelah pulang dengan skor 3-1. Setelah itu, Milan mencatatkan 2 menang dan 2 imbang.

Selain itu, setalah selalu menang dalam sembilan laga kandang pertama melawan Milan di Allianz Stadium, Juve hanya mendapatkan satu poin pada dua laga kandang terakhir.

Menarik ditunggu apakah Juventus akan menekuk Milan kali ini. Apalagi, skuad asuhan Massimiliano Allegri sangat membutuhkan tiga poin.

AC Milan Juventus Breaking News Serie a
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.515

Bagikan