Kaka Sebut Ada Faktor Messi di Balik Performa Impresif Ronaldo

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 17 Maret 2019
Kaka Sebut Ada Faktor Messi di Balik Performa Impresif Ronaldo
Cristiano Ronaldo (Zimbio)

BolaSkor.com - Legenda AC Milan, Ricardo Kaka, mengomentari penampilan Cristiano Ronaldo saat menghadapi Atletico Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018-2019. Kaka menilai, Ronaldo terpacu dengan penampilan Lionel Messi.

Cristiano Ronaldo tampil gemilang saat Juventus menyisihkan Atletico Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Ronaldo mencetak hattrick dan membuat La Vecchia Signora unggul agregat 3-2.

Kaka mengaku terkejud Cristiano Ronaldo masih bisa menjaga konsistensi pada usia terbilang senja untuk pemain sepak bola. Pria asal Brasil tersebut merasa CR7 turut terpacu dengan penampilan Messi.

"Penampilan Cristiano Ronaldo melawan Atletico Madrid? Itu tidak aneh untuk saya, namun mengejutkan karena dia masih berada pada level tersebut," ujar Kaka seperti dilansir Calciomercato.

Baca juga:

AC Milan Vs Inter Milan, Rekor Mulus Luciano Spalletti di Derby della Madonnina

Gennaro Gattuso Anggap Performa Terkini Tak Pengaruhi Derby Della Madonnina

Cristiano Ronaldo

"Saya percaya ada juga efek Lionel Messi. Itu adalah tantangan terus-menerus, keinginan untuk mengalahkan diri sendiri," imbuh sang legenda.

Saat Ronaldo menjadi bintang Juventus, di Spanyol, Messi juga tak kalah menjanjikan. Pada musim ini, pemain asal Argentina tersebut telah mendulang 35 gol dan 21 assist dalam 36 pertandingan.

Kaka menilai penampilan Ronaldo tak seperti pemain 34 tahun. "Pada usia 34 tahun dan setelah begitu banyak keberhasilan, Ronado masih menemukan motivasi yang mengejutkan," tegas Kaka.

Juventus memboyong Cristiano Ronaldo dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2018. Pemain asal Portugal itu meneken kontrak hingga empat tahun ke depan.

Lionel Messi Cristiano Ronaldo Breaking News Ricardo Kaka Kaka
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.481

Bagikan