Kapten Meksiko: 'Matikan' Neymar

BolaSkorBolaSkor - Senin, 16 Juni 2014
Kapten Meksiko: 'Matikan' Neymar
Kapten Meksiko: 'Matikan' Neymar
Fortaleza - Meksiko telah menyiapkan taktik dan strategi untuk menghadapi tuan rumah sekaligus favorit juara Brasil pada laga kedua penyisihan Grup A di Stadion Castelao, Fortaleza, Rabu (18/6). Salah satunya adalah 'mematikan' gerak dan ruang Neymar pada sepanjang laga. Kapten Meksiko Rafael Marquez mengatakan, timnya memang harus bisa menghentikan Neymar agar tidak bisa tampil dalam performa terbaiknya. Itu wajib agar Meksiko bisa meraih hasil positif di laga ini. Apalagi laga ini sangat penting untuk memelihara peluang Meksiko lolos ke babak selanjutnya. Pada laga perdana, kedua tim sama-sama meraih kemenangan. Brasil mengalahkan Kroasia 3-1, sedangkan Meksiko membungkam Kamerun 1-0. Pemenang pada laga kedua, dipastikan akan meraih satu tiket ke babak selanjutnya. Menurut mantan kapten AS Monaco dan Barcelona, tidak hanya Neymar, Oscar dan Hulk juga harus mendapat pengawalan ekstra. Ketiga pemain itulah yang menjadi inspirasi kemenangan Brasil atas Kroasia. Intinya, timnya harus bisa memperkecil ruang gerak ketiga pemain itu tidak mendapatkan peluang mencetak gol. "Kami harus bisa menjaga mereka. Akan ada dua pemain yang akan mengawasi gerak masing-masing mereka untuk mempersempit ruang geraknya. Jangan membiarkan Neymar leluasa," ujarnya pada Globo. "Kemenangan atas Kamerun sangat bagus dan penting buat kami. Tetapi menghadapi Brasil, itu jelas akan lebih sulit. Kami tahu talenta Neymar, Oscar, Hulk. Namun kami telah berlatih untuk meredam mereka," sambung Marquez.
Neymar World Cup Rafael marquez Hulk Piala Dunia Oscar
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan