Kedatangan Boaz Solossa ke Borneo FC Berikan Dampak Positif

Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Jumat, 23 Juli 2021
Kedatangan Boaz Solossa ke Borneo FC Berikan Dampak Positif
Marckho Sandy. (Media Borneo FC)

BolaSkor.com - Kedatangan Boaz Solossa ke Borneo FC memberikan dampak positif untuk tim. Hal ini diakui langsung oleh pemain Borneo FC, Marckho Sandy Meraudje.

Mantan pemain Madura United itu melihat tim jadi lebih bergairah untuk bisa memasang target tinggi di Liga 1 2021/2022.

"Kakak Bochi (Boaz Solossa) itu kan pemain senior, berpengalaman dan juga sudah diketahui kualitasnya," kata Marckho Sandy, dari laman resmi Borneo FC.

Baca Juga:

Jadi ASN, Boaz Solossa Bisa Hengkang dari Borneo FC Sebelum Kontrak Berakhir

Bos Borneo FC Sebut Boaz Solossa Pemain Lokal Termahal

"Pasti ini bagus untuk tim kami ke depan dan kehadirannya membuat saya dan sudah pasti pemain lain ingin memberikan permainan terbaik di setiap pertandingan," ia menambahkan.

Lebih lanjut, pemain berusia 26 tahun tersebut sadar untuk meraih gelar juara Liga 1 2021/2022 tidaklah mudah.

"Setelah datangnya Boaz, semua pemain lebih bersemangat ingin membawa tim ini meraih gelar juara Liga 1. Yang jelas kami harus kerja keras baik saat latihan maupun ketika bermain di kompetisi nanti," pungkas pemain asal Jayapura itu.

Boaz solossa Breaking News Liga 1 Borneo FC
Posts

4.871

Bagikan