Kehilangan Iannone, Aprilia Mulai Bidik Murid Rossi

Andhika PutraAndhika Putra - Kamis, 12 November 2020
Kehilangan Iannone, Aprilia Mulai Bidik Murid Rossi
Mario Bezzechi (Zimbio)

BolaSkor.com - Aprilia harus bergerak cepat menemukan pengganti Andrea Iannone. Rider asal Italia itu dipastikan tidak bisa membalap musim depan setelah Pengadilan olahraga internasional CAS (Court of Arbitration for Sport menjatuhkan sanksi empat tahun kepadanya.

Iannone terbukti menggunakan doping. Situasi itu membuat satu kursi Aprilia lowong.

Cal Crutchlow menjadi yang terdepan dalam daftar tunggu Aprillia. Namun, pabrikan asal Italia itu tampaknya mencoba membuka opsi lain.

Dilansir dari Tuttomotoriweb, Aprilia membisik pembalap SKY VR46, Mario Bezzechi. Murid dari Valentino Rossi itu memincut perhatian Aprilia.

Saat ini, Bezecchi menempati peringkat keempat klasemen sementara Moto2 2020. Ia tertinggal 29 poin dari Sam Lowes yang menjadi pemuncak.

Baca Juga:

Tiga Musim Berjuang Melawan Bayi Alien, Akhir Kisah Dovizioso Tak seperti di Dongeng

Alex Rins Tetap Berambisi Kejar Titel Juara

Ketertarikan Aprilia terhadap Bezecchi tentu akan melibatkan Rossi. Dengan naiknya Luca Marini ke MotoGP musim depan, SKY Vr46 hanya bergantung kepada Bezzechi.

Jika benar Bezzechi direkrut Aprilia maka bakal ada tiga murid Rossi di serta satu adiknya di MotoGP 2021. Murid Rossi yang sudah ada di MotoGP antara lain Franco Morbidelli dan Francesco Bagnaia.

Breaking News Motogp MotoGP 2020 Mario Bezzechi Aprilia
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.247

Bagikan