Kenang Permainan Keras Timor Leste, Bima Sakti Ingatkan Pemain Timnas Indonesia

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 12 November 2018
Kenang Permainan Keras Timor Leste, Bima Sakti Ingatkan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti. (FAS)

BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, mengenang permainan keras Timor Leste ketika bertemu dengan skuat Garuda di SEA Games 2017 pada 20 Agustus 2017. Permainan keras Timor Leste berujung keributan di lapangan.

Hal tersebut terjadi dalam laga fase grup cabang sepak bola. Menyusul pelanggaran keras yang dilakukan oleh penggawa Timor Leste Gumario Moreira, yang menerjang Evan Dimas dan mengangkat kaki terlalu tinggi.

Akibatnya, Evan Dimas terjatuh dan memancing emosi pemain Indonesia lainnya. Evan Dimas sebelumnya sudah dikasari Filipe Oliveira.

Saling dorong antar pemain kedua kesebelasan terjadi. Septian David Maulana juga terjatuh, diduga karena menerima dorongan.

Asisten wasit sampai masuk untuk membantu memisahkan. Tiga kartu kuning, termasuk untuk Evan Dimas dan Marinus Wanewar serta satu kartu merah dikeluarkan wasit Nagor Amir bin Noor Mohamed.

"Kami tahu tim ini tak bisa dianggap remeh. Saya sudah sampaikan ke pemain, tidak boleh anggap enteng tim lawan," jelas Bima Sakti.

"Kami sudah ambil pengalaman waktu SEA Games. Mereka bermain keras dan memancing emosi. Selain itu bermain compact defense. Tapi kami bisa menang 1-0," tambah Bima Sakti.

Menurut Bima Sakti, permainan keras bisa saja kembali diperagakan Timor Leste, apalagi dalam posisi tertinggal. "Saya sudah berpesan ke pemain. Kemarin, mohon maaf karena kartu merah. Tidak boleh terjadi lagi dan terbawa emosi," ujar Bima Sakti.

Breaking News Timor leste Timnas Indonesia Piala AFF 2018 Bima sakti
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan