Kesabaran Tingkat Tinggi Jadi Kunci Kemenangan Mitra Kukar Atas Arema FC

Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 28 Juli 2018
Kesabaran Tingkat Tinggi Jadi Kunci Kemenangan Mitra Kukar Atas Arema FC
Selebrasi gol Mitra Kukar. (LIB)

BolaSkor.com - Harapan memperbaiki rekor kandang sukses dipenuhi Mitra Kukar. Meski dengan perjuangan ekstra keras, tim asal Kabupaten Kutai Kartanegara itu berhasil mengamankan poin penuh di kandang sendiri, melalui kemenangan 4-3 atas Arema FC, Jumat (27/7).

Kesabaran dalam mengatur tempo permainan, menjadi kunci kemenangan Mitra Kukar atas Arema FC. Padahal, harapan memetik poin penuh sempat menurun, setelah tim tamu berhasil menyamakan skor menjadi imbang 3-3 hingga 90 menit pertandingan.

Skema permainan dengan tingkat kesabaran cukup tinggi itu membuahkan hasil maksimal, lewat lesakan gol Bayu Pradana di menit ke-92. Yoo Jae Hoon dkk. juga tampil disiplin dengan tidak terpancing skema permainan yang diterapkan Arema, dengan sesekali melepaskan serangan balik cepat menuju Fernando Rodriguez yang menjadi striker tunggal di lini depan.

"Saya meminta kepada seluruh pemain untuk lebih sabar dan tetap berada di posisinya. Dan kami akhirnya bisa menjalankan itu sampai menit akhir, hingga memenangkan laga," tutur Asep Suryadi.

Tak pelak, kemenangan atas Arema FC lalu disambut antusias. Pasalnya, Mitra Kukar sedang dalam kondisi yang sulit atas absennya sejumlah pemain andalan serta belum ditetapkannya pelatih utama sebagai pengganti posisi Rafael Berges Marin yang mundur.

"Kami jelas bangga dengan kemenangan ini. Bagaimana semua pemain sudah berjuang keras untuk meraihnya (hingga menit akhir)," imbuh Asisten Pelatih yang untuk sementara menjadi juru bicara tim kepelatihan Mitra Kukar tersebut.

Tambahan tiga poin membuat tim Naga Mekes mampu beranjak dari papan bawah, dengan menggeser posisi Arema FC di sepuluh besar klasemen Liga 1, karena unggul head to head meski mengumpulkan 23 poin yang sama. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)

Breaking News Mitra kukar Arema FC Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan