Ketika Kemiskinan, Pembunuhan, dan Impian Amilcar Henriquez Jadi Pelecut Debut Panama

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Jumat, 08 Juni 2018
Ketika Kemiskinan, Pembunuhan, dan Impian Amilcar Henriquez Jadi Pelecut Debut Panama
Amilcar Henriquez (Zimbio)

BolaSkor.com - Rasa haru, bangga, bahagia bercampur dalam benak para pemain Panama ketika pertama kali menginjakkan kaki ke lapangan pada Piala Dunia 2018 di Rusia. Ini adalah pertama kalinya dalam sejarah Panama tampil di arena sepak bola paling bergengsi dunia.

Di tengah bercampurnya berbagai perasaan, ada satu nama yang selalu diingat skuat Panama. Nama itu adalah Amilcar Henriquez. Gelandang berusia 33 tahun itu membela Panama pada kualifikasi Piala Dunia sampai dia tewas tertembak.

"Kami selalu membawanya di dalam hati dan pikiran," kata Roman Torres, kapten tim kepada AP, mengenang rekan setimnya sebagai pejuang.

Henriquez terbunuh pada April 2017 silam. "Itu sangat menyakitkan, dan sampai sekarang pun masih menyakitkan. Kami kehilangannya," ujar Hernan Dario Gomez sembari tak kuasa menahan tangis.

"Saya sering bertengkar dengannya, tapi Amilcar adalah seorang pemain yang berusaha membuat saya datang ke Panama," Gomez menambahkan.

Henriquez tewas tertembak oleh orang tak dikenal yang mengendarai sebuah mobil. Henriquez tertembak saat bermain sepak bola jalanan bersama teman-temannya di Colon. Dalam tragedi tersebut, dua orang tewas dan tiga lainnya terluka.

"Bermain di Piala Dunia adalah impiannya. Dia selalu mengatakan kepada saya, jika Tuhan mengizinkan kita akan ke Piala Dunia," ujar Gixiani, sang istri.

Serba-Serbi Piala Dunia 2018 Piala Dunia 2018 Panama
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

5.970

Bagikan