Kick Off Liga 1 Jadi 27 Agustus, Direktur Persib Lihat Keuntungan

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 09 Agustus 2021
Kick Off Liga 1 Jadi 27 Agustus, Direktur Persib Lihat Keuntungan
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)

BolaSkor.com - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono tak menunjukkan kekecewaannya meski kick off Liga 1 2021/2022 kembali diundur. Sedianya akan digelar pada 20 Agustus, menjadi 27 Agustus.

Pria berkacamata ini menilai pengunduran jadwal kick off malah membuat persiapan timnya jauh lebih maksimal. Terbukti, sejauh ini latihan bersama yang dicanangkan pun belum bisa dilaksanakan karena terganjal Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

"Kita lebih enak karena menjadi memiliki waktu untuk persiapan, karena kita belum mulai latihan (bersama)," ungkap Teddy Tjahjono saat dihubungi, Senin (9/8).

Baca Juga:

Kick Off Liga 1 2021/2022 Mundur ke 27 Agustus 2021

Thiago Amaral Dirumorkan Gabung Bali United, Teco Angkat Bicara

Dengan demikian, Teddy mengaku tidak mempermasalahkan dengan pengunduran jadwal tersebut. Sekalipun ditunda hingga 27 Agustus mendatang.

"Nggak masalah (diundur), kita jadi punya waktu persiapan lebih," tegasnya.

Mundurnya jadwal kick off Liga 1 2021/2022 itu disampaikan secara langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali saat melakukan konferensi pers virtual, Senin (9/8). Menurutnya, PT LIB dan PSSI pun harus mematuhi keputusan dari pemerintah.

"Setelah melakukan diskusi dengan semuanya, disepakati dimulai Liga 1 2021/2022 ini digelar setelah melihat penurunan yang signifikan dan PPKM mikro atau yang sekarang dengan level tertentu," kata Amali

"Disepakati bahwa akan dimulai pada tanggal 27 Agustus sudah dikomunikasikan kepada PSSI dan mereka tidak keberatan dengan apa yang kami putuskan itu secara teknis mereka segera mempersiapkan," tambah Amali.

Lebih lanjut, Amali mengatakan bahwa PSSI dan PT LIB yang akan menentukan venue pertandingan. Mereka harus melihat kondisi yang aman untuk bisa menggelar pertandingan.

"Soal tempat PSSI dan PT LIB segera menentukan penyelenggaraannya yang sudah ditentukan dalam level yang rendah penyebaran COVID-19," kata Amali.

"Yang penting untuk satu kepastian kepada klub dan pemain sudah ada tanggal makanya saya umumkan resmi atas persetujuan pihak-pihak terkait yaitu tanggal 27. Soal teknisnya ini sangat ketat dan disiplin melebihi dari yang sebelumnya," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Liga 1 Persib Bandung Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan