Kualifikasi MotoGP Aragon: Ducati Mendominasi, Valentino Rossi Tercecer

Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Sabtu, 22 September 2018
Kualifikasi MotoGP Aragon: Ducati Mendominasi, Valentino Rossi Tercecer
Duo Ducati. (Zimbio)

BolaSkor.com - Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menjalani MotoGP Aragon dengan cukup berat. Pasalnya, Rossi harus memulai balapan dari posisi ke-18.

Valentino Rossi harus memulai kualifikasi sejak Q1 karena tampil kurang meyakinkan pada sesi latihan bebas. Bahkan, Rossi menempati peringkat ke-18 pada latihan bebas ketiga.

Tampil sejak Q1, Valentino Rossi tidak kunjung menunjukkan performa terbaiknya. Hasilnya, Rossi gagal melaju ke Q2 dan harus memulai balapn dari posisi belakang.

Perolehan Valentino Rossi itu kalah dari rekan satu timnya, Maverick Vinales. Berbeda dengan Rossi, Vinales memuncaki Q1 dan bakal memulai MotoGP Aragon dari posisi ke-11.

Sementara itu, persaingan di bagian depan tidak kalah sengit. Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo, dan Marc Marquez bersaing ketat memperebutkan pole.

Andrea Dovizioso paling berpeluang memulai balapan dari posisi terdepan. Sayangnya, Jorge Lorenzo mampu membalap catatan terbaiknya menjelang kualifikasi MotoGP Aragon.

Adapun Marc Marquez yang mendominasi sesi latihan bebas tidak bisa berkutik banyak pada kualifikasi MotoGP Aragon. Marquez pun harus puas di posisi ketiga.

Cal Crutchlow yang membela LCR Honda memulai balapan satu posisi di belakang Marc Marquez. Sementara itu, pembalap Suzuki Ecstar, Andrea Iannone, duduk di posisi kelima.

Motogp Valentino Rossi Ducati Breaking News
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Bagikan