Lautaro Martinez Lagi-Lagi Gagal Penalti? Gak Perlu Lebay

Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 13 Desember 2021
Lautaro Martinez Lagi-Lagi Gagal Penalti? Gak Perlu Lebay
Lautaro Martinez (Twitter)

BolaSkor.com - Gelandang Inter Milan, Hakan Calhanoglu, tidak mau memperbesar masalah kegagalan penalti yang diambil Lautaro Martinez pada pertandingan melawan Cagliari. Menurut mantan pemain AC Milan itu, semua pemain bisa gagal, termasuk dirinya.

Inter Milan meraih kemenangan telak empat gol tanpa balas ketika menjamu Cagliari di Giuseppe Meazza. Sejatinya, Inter bisa mencetak satu gol lebih banyak melalui titik putih. Sayangnya, tendangan penalti Lautaro Martinez masih bisa ditepis kiper tim tamu.

Sebelumnya, Lautaro juga gagal ketika berperan sebagai algojo penalti melawan Milan.

Baca Juga:

Hasil Pertandingan: Inter Gilas Roma, Madrid dan Man City Kukuh di Puncak

Roma Dibantai Inter, Mourinho: Normal Saja Sulit, Apalagi Banyak Pemain Inti Absen

Calhanoglu Akui Sengaja Ingin Cetak Gol dari Sepak Pojok

Hakan Calhanoglu yang juga masuk dalam daftar penendang penalti Inter ogah memberikan komentar soal kegagalan penalti itu. Terlebih, Lautaro tampil impresif dengan mengemas dua gol.

"Jangan mempermasalahkan penalti tersebut. Saya juga bisa gagal," jelas Calhanoglu seperti dilaporkan DAZN.

"Kami adalah tim. Jadi, semua bersama-sama. Kami bermain dengan sangat baik dan Lautaro mengemas dua gol pada laga ini. Tim selalu jadi prioritas."

Dengan kemenangan atas Cagliari, Inter menyalip posisi AC Milan di puncak klasemen. Inter unggul satu poin dari sang kakak.

"Kami sudah melakoni banyak laga dengan baik. Sekarang, kami memimpin klasemen. Kami mendominasi banyak laga dan mendapatkan tempat yang diinginkan," katanya.

Berikutnya, Inter Milan akan bertamu ke markas tim juru kunci, Salernitana, Sabtu (18/12). Sementara itu, Milan akan kedatangan Napoli yang bercokol pada posisi keempat klasemen sementara.

Lautaro martinez Hakan Calhanoglu Inter Milan Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Life is too short, but i will live for you.
Posts

14.515

Bagikan