Legenda Barcelona Klaim Quique Setien dan Staf Kepelatihannya Medioker

Arief HadiArief Hadi - Minggu, 19 Juli 2020
Legenda Barcelona Klaim Quique Setien dan Staf Kepelatihannya Medioker
Josep Maria Bartomeu dan Quique Setien (Twitter)

BolaSkor.com - Sejak FC Barcelona mengganti pelatih dari Ernesto Valverde ke Quique Setien pada Januari lalu performa tim justru menunjukkan penurunan. Barca kehilangan posisi puncak klasemen dan pada akhirnya kalah dari Real Madrid dalam perebutan titel LaLiga.

Semenjak liga dimulai kembali setelah jeda karena pandemi virus corona Barca menelan satu kekalahan dan tiga hasil imbang, sementara Madrid menyapu bersih 10 laga dengan kemenangan. Alhasil posisi Setien kini rawan dipecat.

Kabarnya Barca telah mengadakan rapat darurat untuk membahas nasib Quique Setien. Posisinya untuk saat ini aman hingga laga melawan Napoli di Liga Champions pada Agustus mendatang. Namun itu bukan berarti posisinya aman untuk musim depan.

Mengenai Barca yang dilatih Quique Setien, legenda Barca Hristo Stoichkov tidak menutupi komentarnya dengan menilai Setien dan staf kepelatihannya medioker. Tidak memiliki level yang sama dengan Barcelona.

Baca Juga:

Pembelaan Quique Setien Usai Dikritik Lionel Messi

Liga Champions - Napoli Bisa Manfaatkan Situasi Buruk Barcelona

Keputusan Penting di Dalam Rapat Darurat Barcelona Bahas Nasib Quique Setien

Asisten pelatih Quique Setien berbicara kepada Lionel Messi

"Anda memecat Valverde ketika dia (memimpin Barca) di urutan satu LaLiga dan tidak memecatnya ketika dia kalah 0-3 di Roma atau 0-4 di Liverpool, atau melawan Valencia di Copa (final Copa del Rey)," tegas Setien dikutip dari Marca.

"Anda tahu apa yang lebih mengkhawatikan? Satu miliar (euro) dihabiskan dan tidak mendapatkan apapun. Lihat, miliaran ... itu bukan dua sen."

"Anda mendepak Valverde untuk mendatangkan pelatih yang medioker, seperti halnya asistennya," tukas Stoichkov yang terang-terangan menyindir Setien dan asisten pelatihnya, Eder Sarabia.

Pada laga-laga yang tersisa di akhir musim ini Barca akan melawan Deportivo Alaves (19/07 - 22.00 WIB) dan Napoli (09/08 - 02.00 WIB) dalam lanjutan leg dua 16 besar Liga Champions.

Breaking News Barcelona FC Barcelona Quique Setien Hristo Stoichkov
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.174

Bagikan