Liga 1 Mau Mulai, Izinkan Persib Latihan di GBLA Wahai Pemkot Bandung

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 06 Agustus 2021
Liga 1 Mau Mulai, Izinkan Persib Latihan di GBLA Wahai Pemkot Bandung
Persib Bandung saat latihan di Stadion GBLA. (Media Persib)

BolaSkor.com - Persib Bandung memiliki persoalan untuk bisa menjalani latihan bersama untuk persiapan menghadapi Liga 1 2021/2022. Padahal kompetisi kasta tertinggi tanah air itu akan segera digulirkan pada 20 Agustus.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts mengatakan persoalan itu terjadi pada tempat latihan. Dari kabar yang didapatkan, Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) yang akan dijadikan tempat latihan timnya masih ditutup Pemerintah Kota Bandung seiring Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

"Kami mencoba untuk mendapatkan persetujuan supaya bisa berlatih di GBLA secepatnya. Besar harapannya karena kami memiliki waktu setidaknya dua pekan untuk berlatih bersama untuk mempersiapkan diri sebelum laga pertama," ungkap Robert Rene Alberts saat dihubungi.

Baca Juga:

Persiapan Mepet, Mau Tidak Mau Pelatih Persib Dukung Liga 1 Bergulir

Tiga Pemain Masih di Luar Indonesia, Persiapan Persib Tak Akan Maksimal

Sejauh ini, dikatakan Robert, manajemen Persib pun turun tangan untuk bisa menggunakan Stadion GBLA sekalipun aturan PPKM akan berakhir pada 9 Agustus mendatang. Diharapkan bisa mendapatkan persetujuan agar masa persiapan Persib lebih maksimal.

"Teddy (Direktur PT Persib Bandung Bermartabat) berkomunikasi dengan pihak otoritas yang berwenang (Pemkot Bandung) untuk memberikan kami persetujuan untuk berlatih di GBLA secepatnya. Kami menargetkan untuk mulai berlatih lagi dalam waktu dekat ini," tegasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Robert Rene Alberts Persib Bandung Liga 1 Stadion Gelora Bandung Lautan Api Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.014

Bagikan