Liga 2 2018: Alasan Jafri Sastra Intens Lakukan Rotasi

Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 14 Juli 2018
Liga 2 2018: Alasan Jafri Sastra Intens Lakukan Rotasi
Kiper Persis Solo, Galih Sudaryono saat menangkap bola yang hendak disundul penyerang Persibat, Ugiek Sugianto. (BolaSkor.com/Al Khairan Ramadhan)

BolaSkor.com - Pelatih Persis Solo, Jafri Sastra mengakui rotasi wajib dilakukan lantaran para pemain mulai dilanda kelelahan. Saat mengalahkan Persibat Batang 2-1 di Stadion Manahan Solo, Jumat (13/7), Asyraw Gufron dan M. Wahyu dicadangkan.

"Jadwal padat membuat kami harus melakukan rotasi. Kalau tidak kita berat. Semua pemain dalam tim ini harus siap kapanpun untuk dimainkan," terang Jafri Sastra usai pertandingan.

Jafri mengakui kemenangan kelima di kandang ini, para pemain tak bermain maksimal. Selepas mencetak gol, permainan justru menurun. Untungnya saat kecolongan lewat gol Busari, Persis Solo dengan cepat membalasnya.

"Bukan pertandingan mudah buat kami. Syukurlah kami bisa memenuhi target meraih kemenangan. Kami harus melakukan pembenahan sebelum pertandingan tandang," tuturnya.

Sementara itu, Pelatih Persibat Daniel Roekito menilai timnya sudah memberi perlawanan maksimal. Hanya saja keberuntunga belum menghinggapi timnya.

Ditambahkan kapten Persibat, Arif Budiman mengaku peforma pemain dipengaruhi kepemimpinan wasit yang dirasa kerap membuat kesalahan. Dia pun berharap kedepan tim segera bangkit dan meraih kemenangan lagi. (Laporan Kontributor Al Khairan Ramadhan/Solo)

Breaking News Persis Solo Liga 2
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan