Liga 2 2018: PSS Jadi Tim yang Paling Sedikit Kemasukan Gol di Grup Timur

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Jumat, 21 September 2018
Liga 2 2018: PSS Jadi Tim yang Paling Sedikit Kemasukan Gol di Grup Timur
Laga PSS Sleman. (BolaSkor.com/Prima Pribadi)

BolaSkor.com - PSS Sleman berhasil mengamankan tiga poin saat menjamu Persiba Balikpapan, pada laga lanjutan Liga 2 2018 wilayah timur di Stadion Maguwoharjo Sleman, Kamis (20/9) sore WIB kemarin. Setelah memetik kemenangan tipis 1-0 dari tim tamu.

Kembali berhasil mencatatkan clean sheet dalam pertandingan tersebut menjadikan Super Elang Jawa sebagai tim dengan jumlah kemasukan paling sedikit di grup timur Liga 2 2018.

Melihat catatan yang dimiliki tim asuhannya, Seto Nurdiyantoro memilih untuk merendah dengan menyebut masih banyak yang harus dibenahi di sektor pertahanan.

"Kita masih banyak kelemahan di belakang yang harus kita perbaiki. Mudah-mudahan ini jadi motivasi bagi pemain belakang agar tidak mudah ditembus," kata Seto.

Seto menambahkan, meski dalam statistik menunjukkan demikian, tetapi hal itu tidak bisa menjadi patokan permainan timnya. Justru hal itu harus menjadi motivasi pemainnya agar bermain lebih baik.

"Kita bersyukur bisa mencetak banyak gol dan mempunyai jumlah kemasukan paling sedikit diantara kontestan lain. Tetapi catatan itu tidak bisa menjadi patokan, ini jadi tantangan kami untuk mempertahankannya," ujar Seto.

Sejauh ini PSS baru kemasukan 12 gol dari 17 pertandingan yang telah mereka jalani di Liga 2. Jumlah itu menjadi catatan kemasukan paling sedikit jika dibandingkan dengan tim-tim lain di grup timur. (Laporan Kontributor Prima Pribadi/Yogyakarta)

PSS Sleman Liga 2 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.859

Bagikan