Lini Depan Masih Mandul, Begini Komentar Pelatih Persib

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 19 Januari 2022
Lini Depan Masih Mandul, Begini Komentar Pelatih Persib
Bruno Cantanhede saat melawan Borneo FC. (LIB)

BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengungkapkan rasa senangnya. Pasalnya, keinginan untuk mengalahkan Borneo FC terwujud.

Tim berjuluk Maung Bandung menang dengan skor tipis 0-1 di laga yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (18/1). Satu-satunya gol yang bersarang di gawang Borneo FC, berhasil diciptakan Mohammed Rashid di menit ke-63.

"Ya, kami senang dengan raihan tiga poin dan menempatkan kami di posisi kedua di Liga, satu poin di belakang pemimpin klasemen (Arema FC)," ungkap Robert Rene Alberts usai pertandingan.

Pelatih asal Belanda ini semakin senang lantaran pemainnya tampil terorganisir terutama pada lini pertahanan. Terbukti, gawang Persib tidak mengalami kebobolan.

Baca Juga:

Hasil Liga 1: Persebaya Dikalahkan, Bhayangkara Gusur Arema FC dari Puncak

Hasil Liga 1: Mohammed Rashid Bawa Persib Kalahkan Borneo FC

"Tapi kami masih lambat di transisi bertahan ke menyerang sehingga mudah bagi pemain Borneo FC kembali bertahan dan menerapkan parkir bus di depan gawang. Mereka menerapkan itu untuk menyulitkan kami," katanya.

Selain itu, lanjutnya, Persib juga merasa tidak dinaungi dewi fortuna lantaran tidak bisa mencetak banyak gol dari banyaknya peluang yang didapatkan.

"Jika kami bisa terus memiliki peluang seperti ini maka kedua penyerang baru (David da Silva dan Bruno Cantanhede) akan mulai mencetak gol, itu hal yang positif," tuturnya.

Meski demikian, Robert Rene Alberts perlu mengapresiasi Mohammed Rashid yang berhasil menciptakan gol sekaligus membawa Persib meraih kemenangan. Gol tersebut terlahir melalui umpan terobosan yang dilakukan Beckham Putra Nugraha.

"Rashid menjadi tambahan pemain depan dan Beckham yang menjadi pelayan dari lini tengah, itu sesuai dengan apa yang kami diskusikan di jeda pertandingan. Dia melakukan pergerakan yang cerdas dan kami turut senang terhadap Rashid karena dia perlahan kembali ke performa terbaik, kembali ke bentuk terbaiknya lagi," ujarnya.

"Beckham juga memberi kontribusi untuk tim ketika masuk meski terpaksa masuk. Febri Hariyadi terpaksa ditarik keluar karena hadangan yang dia terima. Sekali lagi, saya bingung dan kecewa dengan apa yang terjadi di lapangan, membuat saya lelah," tegasnya.

Pelatih berusia 67 tahun ini memastikan saat ini Febri Hariyadi masih merasakan nyeri akibat tackel pemain Borneo FC. Bahkan akan terlihat memar.

"Febri mendapat terjangan di kakinya dan membutuhkan waktu beberapa hari untuk meredakan lebamnya. Setelah itu baru akan kami pantau berapa lama waktu dia melakukan pemulihan tapi sepertinya dia harus menepi sementara," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Borneo FC Liga 1 Breaking News Robert Rene Alberts
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.977

Bagikan