Luciano Spalletti Komentari Kekalahan Inter Milan

Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Senin, 20 Agustus 2018
Luciano Spalletti Komentari Kekalahan Inter Milan
Luciano Spalletti. (Zimbio)

BolaSkor.com - Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, mengomentari kekalahan pada pekan perdana Serie A 2018-2019. Menurut Spalletti, I Nerazzurri kalah karena serangan balik lawan.

Inter Milan takluk 0-1 dari Sassuolo pada pertandingan pertama Serie A. Dalam laga yang berlangsung di Mapei Stadium, Minggu (19/8) itu, gol Sassuolo dicetak oleh Domenico Berardi.

Berardi mencetak gol lewat eksekusi tendangan penalti. Sassuolo menerima hadiah setelah bek Inter Milan, Joao Miranda, menjatuhkan Federico Di Francesco di kotak terlarang.

Luciano Spalletti menganggap Inter Milan sudah bermain dengan baik. Eks pelatih AS Roma itu memuji serangan balik yang diterapkan oleh Sassuolo.

"Inter Milan sudah bermain sebagaimana semestinya. Kami kesulitan menghadapi serangan balik. Namun, kami kalah karena penalti, bukan dominasi lawan," ujar Luciano Spalletti di situs resmi klub.

"Para pemain bereaksi setelah Inter Milan kebobolan. Namun, hal tersebut semakin sulit karena Sassuolo memainkan strategi serangan balik."

"Mereka menunggu kami menyerang. Sayangnya, Inter Milan mudah kehilangan bola. Masih ada 50 pertandingan sepanjang musim ini dan kami tahu cara mengatasi situasi," Luciano Spalletti melanjutkan.

Inter Milan akan menjamu Torino di Giuseppe Meazza pada laga pekan kedua, Minggu (26/8). Luciano Spalletti akan berpikir keras agar La Beneamata bangkit dari kekalahan.

Serie a Breaking News Inter Milan Luciano Spalletti
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Bagikan