Manajer Timnas Republik Irlandia Tidak Ingin Melatih Leicester

genjigenji - Senin, 27 Februari 2017
Manajer Timnas Republik Irlandia Tidak Ingin Melatih Leicester

Manajer Timnas Republik Irlandia Tidak Ingin Melatih Leicester-Manajer tim nasional Republik Irlandia, Martin O'Neill telah menegaskan bahwa dirinya tidak ingin kembali melatih Leicester City.

Performa Leicester yang buruk sepanjang musim ini membuat pelatih Claudio Ranieri kehilangan pekerjaan, ia dipecat pada, Kamis (23/02/17).

Beberapa nama pelatih pun dirumorkan akan menjadi pengganti Ranieri, seperti Guus Hiddink, Roberto Mancini, dan tak terkecuali nama mantan pelatih yang pernah menangani tim tersebut, Martin O'Neill.

O'Neill sendiri pernah menangani Leicester City selama lima tahun (1995-2000). Ia telah membawa klub tersebut promosi ke Premier League dan meraih dua kali Piala Liga Inggris.

Sosok pria berusia 64 tahun tersebut telah menegaskan bahwa dirinya tidak akan pernah melatih Leicester lagi. Ia mengaku sanagt menikmati pekerjaannya saat ini sebagai pelatih tim nasional Republik Irlandia.

"Untuk saat ini saya sangat nyaman menjadi manajer Internasional dan kami masih banyak pekerjaan. Saya tak akan pergi (dari timnas). ucapnya, seperti yang dikutip BBC.

Beberapa rumor menyatakan bahwa faktor utama pemecatan Ranieri adalah kesalahan beberapa pemain. Kendati Jamie Vardy dan Kasper Schmeichel telah membantah hal tersebut, namun O'Neill menyatakan bahwa pemain memang memiliki pengaruh yang sangat besar di dalam sebuah klub.



"Saya bermain di masa ketika para pemain tidak memiliki kekuatan. Memang tidak benar bila tidak berpengaruh, namun semuanya telah berubah ke arah yang benar-benar berbeda. Para pemain sangatlah berpengaruh, termaksuk mereka yang biasa-biasa saja,"tutunya.

Leicester sendiri akan menjalani laga melawan Liverpool di Stadion King Power pada, Senin (27/02/17).

Leicester City Martin O'Neill Guus Hiddink Roberto Mancini Liverpool Claudio Ranieri Jamie Vardy Kasper Schmeichel
Ditulis Oleh

genji

Posts

295

Bagikan