Mantan Pelatih Timnas Indonesia Benny Dollo Wafat

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 01 Februari 2023
Mantan Pelatih Timnas Indonesia Benny Dollo Wafat
Benny Dollo saat melatih Persija Jakarta. (BolaSkor.com/Dokumen Istimewa)

BolaSkor.com - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Benny Dollo wafat. Kabar duka ini dibagikan eks kapten Timnas Indonesia sekaligus anak didik Benny Dollo sejak dahulu, Firman Utina.

"Selamat Jalan Om Beni Dollo," tulis Firman Utina dalam unggahan di akun Instagram pribadinya.

Benny Dollo atau Bendol sudah mengalami sakit sejak lama. Beberapa kali, mantan pelatih Arema Malang itu masuk ke rumah sakit.

Bendol merupakan pelatih legenda yang memulai karier kepelatihannya sejak menangani klub legenda Jakarta, UMS pada tahun 1980-an. Bendol kemudian menjadi pelatih beberapa klub di Liga Indonesia Perserikatan dan Galatama. Ia pernah membawa Pelita Jaya menjadi juara Galatama sebanyak tiga kali.

Baca Juga:

Marselino Ferdinan Resmi Bergabung dengan KMSK Deinze

Persija Datangkan Witan Sulaeman dari AS Trencin, Dikontrak Jangka Panjang

Di era Liga Indonesia, Bendol menangani sejumlah klub ternama seperti Persita Tangerang, Persitara Jakarta Utara, Persma Manado, Persija Jakarta, Arema Malang, Mitra Kukar, serta Sriwijaya FC.

Bendol pernah membawa Arema Malang dua kali juara Piala Indonesia atau dulu bernama Copa Indonesia pada tahun 2005 dan 2006.

Di level Timnas Indonesia, Bendol pernah menangani Timnas Indonesia U-23 hingga senior dari medio 2000-2001 dan 2018-2010. Ia pernah membawa Skuat Garuda menjuarai Piala Kemerdekaan pada tahun 2008.

Selamat Jalan Benny Dollo, Terima Kasih Banyak Atas Semua Jasamu Terhadap Sepak Bola Indonesia

Benny Dollo Timnas Indonesia Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.977

Bagikan