Marc Marquez, Mukjizat, dan Kembalinya Raja Sachsenring

Andhika PutraAndhika Putra - Minggu, 20 Juni 2021
Marc Marquez, Mukjizat, dan Kembalinya Raja Sachsenring
Marc Marquez (Zimbio)

BolaSkor.com - Mukjizat, hanya itulah kata yang pantas atas performa yang ditampilkan pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez. Secara mengejutkan rider asal Spanyol itu berhasil mengukuhkan kembali gelarnya sebagai raja Sirkuit Sachsenring.

Pada perlombaan yang berlangsung Minggu (20/6) ini, Marquez mampu membuktikan keraguan banyak pihak. The Baby Alien berhasil meraih podium pertama seolah tanpa beban. Padahal sebagaimana diketahui, saat ini Marquez sedang dalam keadaan terpuruk.

Bagaimana tidak, tercatat hingga kini cedera yang dialami Marquez belum pulih sepenuhnya. Keadaan ini turut diperparah dengan kondisi motor Honda yang masih belum stabil dalam menunjukkan performanya.

“Ini merupakan momen paling penting dan paling sulit dalam karier saya. Hari ini saya tahu tidak akan mudah dari sisi mental, tetapi saya harus berusaha.”

“Saya ingin mencoba bertarung untuk podium. Saya sulit untuk melihat kemenangan, tetapi saya berkata dalam diri sendiri bahwa jika ada kesempatan maka saya akan coba,” jelas Marquez dikutip dari tuttomotoriweb.it.

Baca Juga:

Klasemen MotoGP 2021: Quartararo Kian Kukuh, Marquez Tembus 10 Besar

Aleix Espargaro Ukir Sejarah untuk Aprilia

Kesulitan yang dialami Marquez semakin terasa saat keadaan cuaca mulai tidak bersahabat. Hal ini makin diperburuk dengan kemunculan pembalap tim KTM, Miguel Oliveira yang datang untuk merebut posisi Marquez.

Bahkan tekanan yang diberikan Oliveira kian besar tatkala pembalap itu mampu memperkecil selisih jarak yang ada pada lima lap terakhir.

“Ketika saya melihat tetesan hujan, saya berkata dalam diri bahwa ini akan menjadi balapan milik saya. Saya berusaha menyimpan ritme seperti sebelumnya, meskipun saat itu semakin banyak muncul rintik hujan.”

“Saat itu saya berkata bahwa inilah waktunya untuk mengambil risiko pada suatu titik saat balapan, tepatnya saat bersama Miguel Oliveira. Ketika itu kenangan selama ini datang di pikiran saya. Situasinya menyulitkan, tetapi kita mencoba untuk bertahan seperti ini,” ucapnya.

Kendati mengalami kesulitan, Marquez akhirnya bisa keluar dari tekanan tersebut. Dengan tindakan berani mengambil risiko dia mampu menjaga posisinya hingga akhir balapan.

Penulis: Bintang Rahmat

Breaking News Motogp MotoGP 2021 MotoGP Jerman Marc marquez
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.245

Bagikan