Markas Cardiff City Jadi Tuan Rumah Final Piala Super Eropa 2014

BolaSkorBolaSkor - Selasa, 18 Februari 2014
Markas Cardiff City Jadi Tuan Rumah Final Piala Super Eropa 2014
Markas Cardiff City Jadi Tuan Rumah Final Piala Super Eropa 2014
Cardiff - Cardiff City Stadium markas klub Liga Inggris Cardiff City didaulat sebagai tempat penyelenggaraan Piala Super Eropa 2014. Adapun Piala Super Eropa akan diselenggarakan pada 12 Agustus 2014. Hal tersebut secara resmi dikemukakan oleh Chief Executive Asosiasi Sepak Bola Wales (FAW) Jonathan Ford. Menurut Ford, Cardiff City Stadium memang sering mengadakan laga sepak bola untuk ajang internasional. Namun, ini merupakan kali pertama stadion tersebut ditunjuk UEFA untuk menggelar ajang sekelas Piala Super Eropa. "Kami sudah menggelar banyak pertandingan internasional disini. Namun, ini merupakan yang pertama kali UEFA menunjuk kami untuk menyelenggarakan pertandingan besar. Kami yakin dan ingin hal ini bukan merupakan yang terakhir bagi kami. Kami tentu sangat senang UEFA mempercayakan kami untuk menggelar Piala Eropa di Ibu Kota Wales", kata Ford. Selain Jonatahn Ford, Menteri Budaya dan Olah Raga Wales John Griffiths juga menyatakan rasa bangganya. Griffiths ingin menunjukan jika Wales juga mampu menyelenggarakan event akbar sekelas Piala Super Eropa. "Piala Super Eropa tahun ini merupakan kesempatan untuk menunjukan reputasi Wales kepada dunia bahwa kami mampu menggelar event olah raga besar", imbuh Griffiths.
Menteri Budaya dan Olah Raga Wales John Griffiths Cardiff City Piala Eropa 2014 Jonathan Ford FAW Wales Piala Super Eropa Chief Executive Asosiasi Sepak Bola Wales Cardiff city stadium
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan