Masa Depan Xavi Masih Buram

BolaSkorBolaSkor - Rabu, 16 Juli 2014
Masa Depan Xavi Masih Buram
Masa Depan Xavi Masih Buram
Barcelona – Pelatih Barcelona, Luis Enrique, masih belum bisa memutuskan perihal masa depan Xavi Hernandez. Sebagaimana diketahui, pemain berkebangsaan Spanyol itu sebelumnya telah mengisyaratkan untuk pergi dari Los Cules. Spekulasi seputar kepindahan Xavi terus bergulir bak bola panas. Ada kabar menyebutkan klub Liga Amerika Serikat, New York City tengah menjajaki kemungkinan untuk mendatangkan pemain 24 tahun itu. Xavi sendiri sebenarnya masih menyisakan kontrak selama dua tahun. Namun di usia tidak muda lagi untuk ukuran pemain kelas dunia, Xavi mulai berpikir untuk bermain di level klub yang lebih kecil. Di lain pihak, Luis Enrique, yang ditunjuk sebagai pengganti Gerardo ‘Tata’ Martino sebagai juru racik, juga belum bisa memberikan jawaban. “Ya, saya sudah bicara dengan Xavi dan ini persoalan yang masih belum diputuskan,” tutur Enrique dilansir Sky Sports. “Dia masih punya kontrak bersama klub dan kami sedang menunggu keputusan apa yang akan datang. Dia adalah seorang pemain yang sangat saya hormati.” Tutup Enrique. Xavi telah menghabiskan kariernya bersama Barcelona. Pemain lulusan akademi La Masia itu juga telah menyumbang berbagai gelar bergengsi untuk Blaugrana, di antaranya tujuh gelar Liga Spanyol dan tiga trofi Liga Champions. Total 86 gol dikemas Xavi dari 784 penampilan di semua kompetisi.
Luis enrique Barcelona Xavi Xavi Hernandez
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan