Masalah Belum Berakhir, Sancho Berlatih Terpisah dari Skuad Man United

Arief HadiArief Hadi - Jumat, 15 September 2023
Masalah Belum Berakhir, Sancho Berlatih Terpisah dari Skuad Man United
Jadon Sancho (Twitter)

BolaSkor.com - Seiring berakhirnya jeda internasional di bulan September dan liga-liga di Eropa akan bergulir kembali, masalah Jadon Sancho bersama Manchester United tak jua berakhir, terutamanya dengan pernyataan dari klub.

Masalah pemain berusia 23 tahun dimulai selepas laga melawan Arsenal (Man United kalah 1-3). Pelatih Man United, Erik ten Hag, memberikan alasan mengapa Sancho absen dari skuad karena tak optimal di sesi latihan.

Tak lama setelah Ten Hag berbicara, Sancho meresponsnya di Twitter dan membantah hal tersebut. Itu menjadi pemberitaan sampai akhirnya Sancho menghapus tweet baru ini, tetapi itu tak menyelesaikan masalah.

Man United membuat pernyataan apabila Sancho masih berlatih terpisah dengan skuad, untuk menyelesaikan isu kedisiplinan dengan tim.

Baca Juga:

Manchester United Berubah, tapi Kemenangan dan Trofi Tetap yang Paling Penting

Buat Geram Skuad Manchester United, Jadon Sancho Hapus Tweet

Man United Vs Brighton, Ten Hag Disarankan Turunkan Pellistri sebagai Starter

"Jadon Sancho akan tetap menjalani program latihan personal di luar tim utama - menunggu penyelesaian masalah disiplin skuad," demikian pernyataan singkat dari Man United.

Dikabarkan Sky Sports, Sancho sepakat menghapus tweet tersebut agar masalah tak berlarut-larut dan melebar. Akan tapi ia disinyalir tak ingin meminta maaf kepada Ten Hag, sementara rekan setimnya berpikir Sancho memang tak seharusnya melontarkan tweet tersebut.

Perwakilan manajemen seperti John Murtough, Direktur Olahraga, dikabarkan turut turun tangan membantu menyelesaikan masalah tersebut.

Dengan keputusan tersebut, Man United kembali kehilangan pemain tersedia untuk melawan Brighton & Hove Albion di akhir pekan ini. Sebelumnya, Antony juga absen karena masalah lainnya. Pertandingan melawan Brighton dihelat di Old Trafford, Sabtu (16/09) malam WIB.

Jadon Sancho Manchester United
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

11.413

Bagikan