Matikan Dua Motor Lini Serang Persija Jadi Kunci Kemenangan Persela

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 21 Mei 2018
Matikan Dua Motor Lini Serang Persija Jadi Kunci Kemenangan Persela
Selebrasi gol Persela. (BolaSkor.com/Kristian Joan)

BolaSkor.com - Persela Lamongan punya resep khusus dalam mengatasi dahsyatnya kekuatan Persija Jakarta musim ini. Kemenangan 2-0 pun jadi bukti bahwa tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu tidak bisa dianggap remeh di kompetisi Liga 1.

Anak asuh Aji Santoso pun langsung tampil menggebrak sejak peluit awal dibunyikan wasit Annas Apriliandi yang memimpin laga. Begitu pun dengan Persija, yang tampil sangat agresif dengan sama-sama menciptakan sejumlah peluang berbahaya.

Namun, Persela lebih beruntung soal hasil akhir. Tim kebanggaan warga Lamongan itu menutup laga dengan kemenangan dan berarti tiga angka, setelah mencetak dua gol di sepuluh menit akhir.

Diego Assis membuka keran gol Persela pada menit ke-84, meski gol ini masih menyisakan hal yang kontroversial. Lalu di lima menit tambahan waktu babak kedua, Persela memperlebar jarak lewat sepakan jarak jauh Shohei Matsunaga.

"Kemenangan ini adalah hasil kerja keras semua pemain yang tampil luar biasa," kata pelatih Persela, Aji Santoso.

Mantan Pelatih Timnas U-23 itu pun menuturkan bahwa kunci kemenangan timnya kali ini ada pada strategi. Yaitu dengan mempersempit ruang gerak Marko Simic dan Riko Simanjuntak, yang selama ini menjadi motor serangan Persija.

Strategi yang cukup ampuh, setelah Marko Simic tak banyak berkutik setelah dikawal ketat Wallace Costa. Sementara ruang gerak Riko Simanjuntak juga terisolasi dengan penjagaan ekstra dari Eky Taufik di sisi lapangan.

"Karena setelah saya amati, ternyata kemenangan Persija banyak terlahir dari kontribusi Marko Simic dan Riko Simanjuntak," Aji menjelaskan.

"Wallace bermain luar biasa dengan mematikan Simic. Aliran bola yang berasal dari Riko juga bisa diredam dengan baik oleh Eky Taufik," pungkasnya. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)

Breaking News Persela lamongan Persija jakarta Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan