McLaren Akan Jajal Formula E pada 2022-2023

Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Selasa, 12 Januari 2021
McLaren Akan Jajal Formula E pada 2022-2023

BolaSkor.com - McLaren Racing telah menandatangani opsi untuk berlaga di kejuaraan Formula E pada 2022 hingga 2023.

Tim yang bermarkas di Inggris tersebut akan menggunakan 2021 untuk menilai kelayakan bergabung dengan seri balapan mobil elektrik pada musim kesembilannya.

Baca Juga:

Supremo UFC Tak Kuasa Ubah Keputusan Pensiun Khabib Nurmagomedov

Tak Ada yang Paling Alpha, Michael Jordan dan Khabib Nurmagomedov Juga Bisa Menangis

Formula E hanya mengizinkan maksimal 12 entri dalam satu musim. Hal ini membuat BMW dan Audi yang telah mengumumkan bahwa mereka akan meninggalkan Formula E pada musim ini.

McLaren Applied Technologies adalah pemasok eksklusif baterai untuk kejauraan tersebut hingga 2022, dengan McLaren dilarang ambil bagian di kompetisi hingga kontrak tersebut berakhir.

"Kami telah mencermati Formula E selama beberapa waktu dan memantau progress dan arah masa depan seri tersebut," ujar McLaren Zak Brown, dikutip dari Reuters.

"Kesempatan untuk mengambil opsi pada entri, bersama dengan penyelesasian kontrak pemasok McLaren Applied, memberi kami waktu yang diperlukan untuk memutuskan apakah Formula E tepat untuk McLaren sebagai platform kompetisi masa depan," lanjutnya.

"McLaren Racing mendapatkan opsi untuk bergabung dengan grid Formula E dari Gen3 merupakan bukti dampak berkelanjutan dari olahraga kami," kata penggagas Formula E Alejandro Agag.

Musim Formula E ketujuh akan dimulai di Arab Saudi dengan balapan malam pada 26 dan 27 Februari.


Penulis: Alexander Matthew

Formula E Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

6.107

Bagikan