Menang Telak atas Brunei, Timnas U-19 Pimpin Klasemen Sementara Grup F

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 31 Oktober 2017
Menang Telak atas Brunei, Timnas U-19 Pimpin Klasemen Sementara Grup F
Para penggawa Timnas Indonesia U-19 merayakan gol ke gawang Brunei Darussalam. (PSSI)

BolaSkor.com - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 meraih kemenangan telak 5-0 atas Brunei Darussalam U-19, pada laga perdana Grup F Kualifikasi Piala AFC U-19 di Stadion Paju, Korea Selatan, Selasa (31/10/17) siang hari WIB.

Sejak babak pertama dimulai, Timnas U-19 menguasai jalannya laga. Berkali-kali Skuat Garuda Nusantara melancarkan serangan berbahaya ke jantung pertahanan Brunei.

Alhasil, anak-anak asuhan Indra Sjafri mampu unggul melalui Rafli Mursalim pada menit ke-12. Bola hasil umpan Firza Handika mampu diteruskan Rafli melalui tandukannya. Skor 1-0 untuk Timnas U-19.

Timnas U-19 kembali memperbesar keunggulan usai salah satu pemain Brunei salah mengantisipasi bola hasil serangan Egy Maulana Vikri dkk. Gol bunuh diri pun tercipta. Timnas U-19 unggul 2-0 hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Timnas U-19 masih mendominasi jalannya laga. Rachmat Irianto Cs akhirnya mampu memperlebar keunggulan melalui sepakan chip Muhammad Iqbal pada menit ke-51. Skor 3-0 untuk Timnas U-19.

Lima menit berselang, giliran Egy Maulana Vikri mencatatkan namanya di papan skor. Penetrasi yang dilakukan Egy diteruskan dengan tendangan kaki kirinya. Skor 4-0 untuk Skuat Garuda Nusantara.

Timnas U-19 kembali mencetak gol melalui Saddil Ramdani pada menit ke-61. Bola hasil tendangan keras kaki kiri Saddil menghujam jala gawang Brunei. Skor menjadi 5-0 untuk keunggulan Timnas U-19.

Skor 5-0 untuk Timnas U-19 bertahan hingga pertandingan usai. Kemenangan ini membuat Timnas U-19 memuncaki klasemen sementara Grup F dengan raihan tiga poin, atau unggul produktifitas gol dari Malaysia yang meraih kemenangan 3-1 atas Timor Leste.

Susunan pemain Timnas Indonesia U-19 Vs Brunei Darussalam:

Timnas Indonesia U-19 (4-1-3-1-1): Muchamad Aqil Savik; Nurhidayat, Rachmat Irianto, Firza Andika/Samuel Christianson (75'), Rifad Marasabessy; Asnawi Mangkualam; Muhammad Lutfi, Muhammad Iqbal, Witan Sulaiman/Saddil Ramdani (47'); Egy Maulana Vikri; Muhammad Rafli.

Cadangan: Rakasurya Handika, Kedek Raditya, Julyano Pratama, Feby Eka Putra, Saddil Ramdani, Resky Fandi, Syahrain Abimanyu, Irsan Rahman, Hanis Saghara, Gianluca Rossy, Dedi Tri Maulana, Samuel Christianson.

Pelatih: Indra Sjafri

Brunei Darussalam (4-4-2): Amirul Hakim; Abdul Ghani, Rahimin Bin Abdul Ghani, Nazhan Zulkifli, Salleh Emzah; Nur Aimin, Nur Asyraffahmi, Hadif Aimin, Abdul Mutalip; Danish Bin Aslan, Adi Shukry.

Cadangan: Azizie Hazmi, Firdaus Fadzlullah, Danish Koh, Khairul Alimin, Syazwan Haji, Adiff.

Pelatih: Takao Fujiwara

Timnas Indonesia U-19 Brunei darussalam Kualifikasi Piala AFC U-19 2017
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.977

Bagikan