MU Butuh Bek Bernyali Besar!

BolaSkorBolaSkor - Kamis, 22 Mei 2014
MU Butuh Bek Bernyali Besar!
MU Butuh Bek Bernyali Besar!
Manchester - Kehilangan dua center-back andalan Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand musim depan, Manchester United kini tengah mengalami krisis pemain belakang. Menghadapi musim depan Setan Merah butuh bek dengan nyali besar layaknya Vidic, dan sosok visioner dalam nama Ferdinand. Sejak awal musim lini belakang United memang kerap kali menjadi sorotan sebagai kelemahan utama The Red Devils. Statistik mencatat jika United kebobolan sebanyak 43 gol musim ini, jumlah ini merupakan jumlah terbanyak jika dibandingkan dengan Manchester City yang hanya kebobolan 37 gol, dan Chelsea yang paling sedikit kebobolan dengan 27 gol. United memang masih lebih unggul dari Liverpool yang mengalami kebobolan sebanyak 50 gol dan Tottenham Hotspur dengan 51 gol. Data tersebut harus segera diperbaiki manajemen Setan Merah untuk menghadapi musim depan. Apalagi United tak akan lagi diperkuat oleh Vidic dan Ferdinand musim depan. Setan Merah praktis tinggal memiliki Jonny Evans, Phil Jones, dan Chris Smalling sebagai pilihan utama di lini pertahanan. Sayangnya penampilan ketiganya masih inkonsisten di musim ini, sehingga banyak timbul keraguan akan ketiga pemain tersebut. Perbaikan di lini belakang menjadi pekerjaan rumah bagi Louis van Gaal yang akan menjadi nahkoda baru United di musim depan. Sejulah nama dikabarkan sudah menjadi bidikan Setan Merah diantaranya, Eliaquim Mangala (FC Porto), Ezequiel Garay (Benfica), Mats Hummels (Borussia Dortmund), dan bek muda Feyenoord, Stefan de Vrij. Hingga saat ini belum ada kejelasan soal siapa yang akan menggantikan peran Vidic dan Ferdinand musim depan. Yang jelas, Setan Merah harus membenahi lini belakang jika ingin berbuat banyak musim depan.
Rio Ferdinand Setan Merah Butuh Bek Bernyali Besar Nemanja Vidic
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan