Nelson Mandela Pernah Mengaku Sebagai Fans Liverpool

BolaSkorBolaSkor - Jumat, 06 Desember 2013
Nelson Mandela Pernah Mengaku Sebagai Fans Liverpool
Nelson Mandela Pernah Mengaku Sebagai Fans Liverpool
Johannesburg - Tokoh perdamaian asal Afrika Selatan, Nelson Mandela, menghembuskan nafas terakhirnya di usia 95 tahun tadi malam waktu setempat atau Jumat (6/12/2013) dini hari WIB. Sosok anti apartheid ini juga lekat dekat dengan dunia sepak bola. Jauh sebelum perjuangannya membantu Afrika Selatan menjadi negara Afrika pertama yang menggelar Piala Dunia, terdapat kenangan indah lain Mandela di ranah sepak bola, yaitu bertemu Liverpool saat tur Afrika Selatan pada pertengahan 1994. Ketika itu Mandela yang masih menjabat sebagai presiden Afrika Selatan, diberikan hadiah jersey Liverpool oleh kapten The Reds saat itu, John Barnes. Dalam sebuah wawancara dengan FA pada tahun 2003, Barnes mengaku beruntung pernah berbincang dengan Mandela. Sayap kiri Liverpool periode 1987-1997 ini juga menyatakan Nelson Mandela mengaku padanya sebagai fans Liverpool. “Saat masih anak-anak, saya bahkan tidak punya sosok pahlawan yang ingin saya dapatkan tanda tangannya. Tapi Mandela berbeda, ia adalah satu-satunya pria yang benar-benar saya kagumi. Saya tidak malu mengaku pernah foto bersamanya dan dengan bangga saya pajang di dinding rumah,” ungkap Barnes ketika itu. Tak heran bila nama Nelson Mandela masuk dalam daftar ‘105 celebrity fans’ yang dirilis web site resmi Liverpool pada tahun 2003, yang di dalamnya juga terdapat nama besar lain seperti Dr. Dre, Pope John Paul II, Samuel L. Jackson, Halle Berry, Elvis Costello, dan Michael Schumacher. Sesaat setelah Mandela dinyatakan wafat, akun Twitter resmi Liverpool FC langsung merilis foto Mandela lengkap dengan kalimat, “Rest In Peace Mandela #YNWA”. Hingga berita ini diturunkan posting tersebut mendapat re-tweet dan favorit ribuan kali.
Nelson Mandela Afrika selatan John Barnes Sepak Bola Bolaskor.com Skor Liverpool Sepp Blatter Fifa Piala dunia 2010 Afrika Bola
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan