'Ozil Terlalu Sering Menjadi Kambing Hitam Setiap Kali Arsenal Kalah'

genjigenji - Kamis, 02 Maret 2017
'Ozil Terlalu Sering Menjadi Kambing Hitam Setiap Kali Arsenal Kalah'

'Ozil Terlalu Sering Menjadi Kambing Hitam Setiap Kali Arsenal Kalah'-Pelatih Die Mannschaft, Oliver Bierhoff angkat bicara, menurutnya Mesut Ozil terlalu sering menjadi kambing hitam setiap kali Arsenal mengalami kekalahan.

Bierhoff juga menilai sebenarnya para pemain The Gunners-lah yang sudah mengecewakan Ozil.

Ozil disebut tidak memberikan kontribusi yang berarti untuk timnya. Ia juga mendapat sorotan tajam saat Arsenal menalan kekalahan dengan skor 1-5 dari FC Bayern Muenchen pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (15/02/17).

Ini bukan kali pertama Ozil dikritik hal serupa. Sebelumnya, sosok Pemain berusia 28 tahun sering disebut saat melawan tim-tim besar tidak dapat menunjukan performa terbaiknya.


"Saya melihat Ozil yang disalahkan atas kekalahan Arsenal dari Bayern. Dia tidak mendapat banyak dukungan dari rekan-rekan setimnya dan itu sangat mengecewakan," ucap Bierhoff.

Mantan penyerang tim nasional Jerman bukanlah satu-satunya orang yang membela sosok keturunan Turki tersebut. Agen Ozil, Erkut Sorgut juga menilai bahwa kliennya terlalu sering menjadi kambung hitam setiap Arsenal tidak tampil maksimal.

"Wajar jika pemain mendapat kritik saat bermain buruk. tetapi, Mesut menganggap bahwa dirinya selalu menjadi pihak yang disalahkan setiap timnya kalah," ucap Sorgut ketika itu.

Mesut Ozil Arsenal Bayern Muenchn Oliver bierhoff Liga Inggris
Ditulis Oleh

genji

Posts

295

Bagikan