BolaSkor.com - Indonesia akhirnya merebut medali emas pada Paralimpiade Tokyo 2020. Kesuksesan tersebut didapat dari cabang olahraga bulu tangkis lewat Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah, Sabtu (4/9).
Leani/Sadiyah berhadapan dengan Cheng Hefang/Ma Huihui di final dan meraih kemenangan dengan skor 21-18 dan 21-12. Laga tersebut berlangsung di Yoyogi National Stadium.
Laga ketat tersaji di gim pertama. Saling kejar mengejar poin terjadi hingga skor 9-9. Leani/Sadiyah bisa meraih keunggulan saat interval. Namun, Chen/Ma bisa kembali mengejar setelah turun minum.
Baca Juga:
PBESI Hadirkan Game Lokal di PON Papua 2020
Berkat Paralimpiade, Kepercayaan Diri Atlet asal Uganda Bertambah
Untungnya, Leani/Sadiyah tak terbawa permainan Cheng/Ma. Pasangan Indonesia kembali bangkit dan menutup gim pertama dengan kemenangan.
Di gim kedua, Leani/Sadiyah kembali mendapat perlawanan ketat dari lawan. Keunggulan silih berganti antara Leani/Sadiyah dan Cheng/Ma.
Sebelum inteval, Leani/Sadiyah bisa mengambil keunggulan dengan 11-9. Setelah turun minum, Leani/Sadiyah semakin tak terbendung dan menutup pertandingan dengan kemenangan.