Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri Bicara Kekuatan Thailand U-22

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 25 Februari 2019
Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri Bicara Kekuatan Thailand U-22
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri. (Facebook FFC)

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-22 menghadapi Thailand, pada laga final Piala AFF U-22 2019 di Stadion Nasional Olimpik, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (26/2) malam WIB.

Jelang laga tersebut, pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri bicara soal kekuatan Thailand. Menurutnya, Thailand memiliki kekuatan yang merata dengan peserta Piala AFF U-22 2019 lainnya.

"Seperti dari awal turnamen bilang semua tim yang ikut di turnamen ini kualitasnya semakin merata. Thailand kita sering bertemu dan sudah sama-sama tahu kekuatan masing-masing. Kemarin saya melihat permainan mereka selama 120 menit ya mudah-mudahan besok kita bisa antisipasi," kata Indra Sjafri.

Baca Juga:

Andy Setyo Dipastikan Absen Bela Timnas Indonesia U-22 di Final Piala AFF U-22

Media Vietnam Menduga Marinus Wanewar Curi Umur

Timnas Indonesia U-22 melaju ke final Piala AFF U-22 usai menyingkirkan Vietnam 1-0 pada laga semifinal. Lawan Timnas Indonesia U-22 di final adalah Thailand yang menang 5-3 atas Kamboja.

Satu pemain Timnas Indonesia U-22 yang dipastikan absen dalam laga final adalah Andy Setyo. Andy Setyo sudah ikut berlatih, namun kondisinya belm fit, lantaran mengalami cedera pada kakinya.

Timnas Indonesia U-22 Piala AFF U-22 Indra sjafri Thailand Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.859

Bagikan