Pelatih Timnas Malaysia U-19 Sebut Indonesia Berada di Grup Paling Mudah Piala Asia U-19

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 21 Mei 2018
Pelatih Timnas Malaysia U-19 Sebut Indonesia Berada di Grup Paling Mudah Piala Asia U-19
Bojan Hodak (kanan). (Stadiumastro.com)

BolaSkor.com - Pelatih timnas Malaysia U-19, Bojan Hodak, menanggapi hasil undian grup babak penyisihan Piala Asia U-19. Menurutnya, Indonesia berada di grup paling mudah.

Indonesia menghuni Grup A Piala Asia U-19 bersama China Taipe, Qatar, dan Uni Emirat Arab. Sementara itu, Grup B dihuni oleh Jepang, Irak, Thailand, dan Korea Utara. Grup C ditempati Vietnam, Korea Selatan, Australia, dan Yordania. Grup D menempatkan Arab Saudi, Tajikistan, China Taipe, dan Malaysia.

Piala Asia U-19 2018 dimulai pada tanggal 18 Oktober sampai 4 November tahun ini di Indonesia. Timnas U-19 ditargetkan dapat lolos ke babak empat besar. Empat besar bakal mengantarkan Timnas U-19 ke Piala Dunia U-20 2019 di Polandia.

Tiga stadion yang digunakan untuk Piala Asia U-19 2018 adalah Stadion Utama Gelora bung Karno (SUGBK), Pakansari, dan Patriot Candrabhaga. Nantinya, setiap juara dan runner-up grup melaju ke babak perempat final.

"Kami akan menghadapi pertandingan yang sulit. Tetapi dibandingkan dengan Grup B dan C, kami berada di grup sedikit lebih mudah. Jika dilihat, Grup A jelas yang paling mudah," kata Hodak dikutip dari The Star.

"Saya pikir kami bisa bertarung dan memberikan waktu yang sulit untuk tim lain di grup. Jika kami mempersiapkan dengan baik, kami pasti memiliki peluang untuk mencapai babak sistem gugur," tambahnya.

Malaysia Timnas Indonesia U-19 Piala Asia U-19
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.967

Bagikan