Pemerintah Berjanji Akan Terapkan Protokol Kesehatan Ketat untuk Piala Dunia U-20

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Selasa, 27 Oktober 2020
Pemerintah Berjanji Akan Terapkan Protokol Kesehatan Ketat untuk Piala Dunia U-20
Menpora, Zainudin Amali. (Kemenpora)

BolaSkor.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia (RI), Zainudin Amali, berharap Piala Dunia U-20 2021 akan digelar sesuai waktunya pada Mei tahun depan. Ia juga berharap Piala Dunia U-20 digelar dengan penonton, meski ada pandemi Virus Corona (COVID-19).

Ia berjanji Pemerintah RI akan menerapkan protokol kesehatan ketat untuk Piala Dunia U-20. Meski begitu, semua keputusan dengan atau tidaknya penonton, ada di tangan FIFA.

"PSSI sendiri sudah tanda tangan MOU dengan Satgas COVID-19 untuk penanganan COVID-19. Kami berharap nanti saat Mei 2021, pandemi sudah mereda. Kalau belum, kami akan ketat soal protokol kesehatan," kata Zainudin Amali dalam webinar tentang Piala Dunia U-20 2021, Selasa (27/10).

Baca Juga:

Menpora Berharap Polri Izinkan Kompetisi Lanjut Kembali demi Timnas Indonesia U-19 di Piala Dunia U-20

Menpora: Piala Dunia U-20 Bisa Jadi Wisata Olahraga

Piala Dunia U-20 2021 digelar pada bulan 20 Mei sampai 11 Juli tahun depan. Ada enam stadion yang dijadikan venue utama, yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Gelora Sriwijaya (Palembang), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Stadion I Wayan Dipta (Bali).

Namun, FIFA belum menyampaikan kapan datang ke Indonesia untuk memantau venue Piala Dunia U-20. FIFA masih melakukan komunikasi dengan PSSI secara virtual.

Menpora Zainudin Amali Zainudin Amali Piala dunia u-20 Timnas Indonesia U-19 Timnas indonesia u-20 INAFOC Pssi Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.013

Bagikan