Pemilik Manchester City Beli Klub China

Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Rabu, 20 Februari 2019
Pemilik Manchester City Beli Klub China
CEO CFG, Ferran Soriano. (Zimbio)

BolaSkor.com - Pemilik Manchester City, City Football Group (CFG), mengumumkan pembelian klub asal China, Sichuan Jiuniu. Klub tersebut bermain pada kasta ketiga Liga China.

Seperti diketahui, CFG memiliki sejumlah klub sepak bola di seluruh dunia. Yaitu Manchester City (Premier League), New York City FC (MLS), dan Melbourne City FC (Liga Australia).

Kini, CFG menambah tim yang mereka miliki. CFG melebarkan pasar ke China yang memang memiliki basis pencinta sepak bola cukup besar saat ini.

Baca Juga:

Bukan Man City Apalagi PSG, Ini Pemilik Klub Terkaya di Dunia

3 Klub Eropa yang Disokong oleh Pengusaha Asal China

Manchester City

Akan tetapi, CFG tidak sendirian mengakuisisi Sichuan Jiuniu. Mereka bekerja sama dengan China Sports Capital buatan China Media Capital dan UBTECH.

Ketiganya sendiri telah menjalin kerja sama sejak tiga tahun lalu. Awalnya, China Media Capital dan UBTECH merupakan rekanan resmi Manchester City.

CEO CFG, Ferran Soriano, mengungkapkan alasan mengakuisisi Sichuan Jiuniu. Soriano juga menyebut rencana jangka pendek dengan klub asal China tersebut.

"China merupakan tempat penting dalam pasar sepak bola yang telah kami tekuni sejak lama. CFG menyambut Sichuan Jiunjiu ke dalam keluarga kami," kata Ferran Soriano

"Kami berniat memiliki hubungan jangka panjang dengan Sichuan Jiuniu. Kami berharap bisa membantu perkembangan talenta sepak bola asal China."

"Target jangka pendek adalah memperkuat performa Sichuan Jiunjiu dengan pengalaman yang kami miliki. CFG tidak sabar memulai di China," lanjutnya.

Manchester City Breaking News China
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Bagikan