Pengorbanan 10 Jam Demi Dukung Pebulu Tangkis Indonesia

Andhika PutraAndhika Putra - Kamis, 18 Oktober 2018
Pengorbanan 10 Jam Demi Dukung Pebulu Tangkis Indonesia
Suporter Indonesia (PBSI)

BolaSkor.com - Ada pemandangan tidak biasa pada ajang Denmark Open 2018. Sekumpulan pendukung Indonesia hadir demi menyemangati Anthony Sinisuka Ginting dkk.

Mereka ada mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan di Frankfurt, Jerman. Kedatangan mereka ke Denmark menempuh waktu 10 jam perjalanan.

Namun, waktu panjang di perjalanan sama sekali tidak terasa begitu melihat perjuangan pebulu tangkis Indonesia pada Denmark Open 2018. Satu di antara pendukung Indonesia, Rangga, memang sudah merencanakan perjalanan ke Denmark sejak lama.

"Kami memang sengaja datang untuk mendukung pemain Indonesia. Waktu di Jakarta, kami kehabisan tiket Asian Games, jadi waktu tahu di sini ada turnamen, kami memutuskan untuk berangkat," kata Rangga dikutip dari situs resmi PBSI.

Selain Rangga dkk. pebulu tangkis Indonesia juga kedatangan pendukung dari Swedia. Mereka hadir dengan atribut bendera Merah Putih dan bersorak mendukung pemain Indonesia yang tengah bertanding.

"Tentu senang mendengar ada dukungan untuk pemain Indonesia, apalagi ini di Eropa yang cukup jauh dari Indonesia. Saya merasa ada teman yang mendukung di belakang saya, support penonton di stadion bisa menambah motivasi saya di lapangan," ujar Anthony Sinisuka Ginting.

Selanjutnya Rangga dan mahasiswa Indonesia lain berencana berangkat ke Prancis untuk mendukung pebulu tangkis Indonesia pada French Open 2018 pekan depan.

"Mudah-mudahan bisa ke Paris juga, tergantung jadwal kuliah dan hitung dananya dulu. Mudah-mudahan pemain Indonesia bisa beri yang terbaik di Denmark dan Perancis," ucap Rangga.

Breaking News Indonesia Bulu Tangkis Pbsi
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.247

Bagikan