Persebaya Incar Klub Liga 1 Lain untuk Latih Tanding Usai Jajal Persela

Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 29 Juni 2021
Persebaya Incar Klub Liga 1 Lain untuk Latih Tanding Usai Jajal Persela
Persebaya Surabaya menang 3-1 saat menggelar latihan bersama dengan Persela Lamongan di Stadion Surajaya (28/6) sore. (BolaSkor.com/Keyzie Zahir)

BolaSkor.com - Persebaya Surabaya terus mempersiapkan tim menjelang kick-off Liga 1 2021-2022. Aji Santoso, pelatih Persebaya, telah menyusun program latih tanding melawan klub dengan level beragam. Bajol Ijo berencana kembali menggelar latihan bersama sebelum berangkat melakoni laga perdana Liga 1.

Persebaya baru menuntaskan latihan bersama kali keempat. Mereka mengalahkan Persela Lamongan dengan skor 3-1 di Stadion Surajaya, Senin (28/6) sore. Tiga gol Persebaya yag dicetak Jose Wilkson Teixeira Rocha hanya mampu dibalas sekali oleh Persela melalui Malik Risaldi.

Sebelumnya, Persebaya telah melakoni beberapa laga latih tanding. Rendi Irwan dkk. dua kali mengalahkan klub Liga 2, yakni Persekat Tegal dan Hizbul Wathan FC (HW FC) masing-masing dengan skor 3-0 dan 2-0. Kemudian meraih kemenangan telak 11-0 saat menghadapi klub Liga 3 Jawa Timur, Malang United.

Baca Juga:

Arema FC Hormati Penundaan Piala Wali Kota Solo

Terima Penundaan Piala Wali Kota Solo, Persib Berharap Liga 1 Tetap Jalan

Empat laga itu menghasilkan catatan meyakinkan. Yakni mencetak 19 gol dan sekali kebobolan. Kendati demikian, raihan itu belum mampu memuaskan Aji Santoso. Juru racik berusia 51 tahun itu bakal melakukan evaluasi performa dan cara main anak asuhnya.

"Uji coba sangat baik untuk evaluasi kami ke depan, ini (pertandingan) pertama kami melawan tim selevel, tentunya akan kami perbaiki di sisa waktu yang ada," terangnya.

Dengan masa persiapan yang masih menyisakan kurang dari dua pekan, Aji Santoso menyebutkan tim kebanggaan Bonek ini masih membutuhkan latih tanding melawan tim satu level.

"Ini (program) dengan yang (lawan) Liga 1 dua kali. Setelah lawan Persela, rencananya, perlu menggelar satu lagi latihan bersama dengan tim sesama kontestan Liga 1," sebutnya.

Mengenai tim Liga 1 dari mana, baik tim pelatih dan manajemen masih enggan membuka suara. Bahkan, pelatih asli Kepanjen, Kabupaten Malang itu tak menutup peluang akan kembali latihan bersama dengan tim level di bawahnya.

Rencananya digeber sebelum tim berangkat melakoni laga perdana Liga 1. Hanya saja, program itu masih harus melihat kondisi terakhir pemain pasca melakoni dua laga hadapi sesama tim Liga 1.

"Ditunggu saja. Dan, setelah selesai (uji coba) Liga 1 ini, saya lihat dulu apakah perlu dengan tim amatir sebelum berangkat. Apakah memang perlu atau tidak," jelas mantan pelatih timnas Indonesia itu.

"Saya akan bicara dulu dengan manajemen. Kalau memang tanggal 11 Juli (laga pertama Persebaya), saya komunikasikan dengan manajemen dulu. Paling tidak pada tanggal 8 atau 9 Juli (berangkat)," tandas Aji. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)

Persebaya surabaya Persela lamongan Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan