Persiapan Matang Jadi Modal Eko Yuli Rebut Medali Emas Kejuaraan Dunia

Andhika PutraAndhika Putra - Rabu, 07 November 2018
Persiapan Matang Jadi Modal Eko Yuli Rebut Medali Emas Kejuaraan Dunia
Eko Yuli Irawan (Zimbio)

BolaSkor.com - Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan, mengungkap kunci keberhasilan dalam merebut medali emas Kejuaraan Dunia Angkat Besi di Asghabat, Turkmenistan, Sabtu (3/11). Persiapan yang jauh lebih baik membuat Eko lebih percaya diri.

Kejuaraan Dunia Angkat Besi menjadi turnamen terbesar kedua Eko pada 2018. Sebelumnya, Eko telah berhasil memersembahkan medali emas Asian Games 2018.

Eko telah kembali ke tanah air dari Ashgabat, Rabu (7/11). Kepulangan Eko disambut rekan sesama lifter di Bandara Soekarno-Hatta.

Rangkaian kalung bunga juga diberikan kepada Eko saat keluar dari Bandara. Kepulangan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu juga disambut Wakil Ketua PB PABBSI Djoko Pramono serta Deputi III Kemenpora RI Raden Isnanta.

"Persiapan untuk Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2018 memang lebih panjang dua bulan daripada persiapan Asian Games 2018. Makanya saya bisa lebih siap," kata Eko.

Eko mencatatkan total angkatan 317 kg, memcahkan rekor sebelumnya 313 kg. Raihan tersebut didapat Eko melalui clean and jerk 174 kg dan snatch 143 kg.

Tak hanya merebut medali emas, Eko juga berhasil memecahkan rekor dunia. Selanjutnya, Eko bakal fokus pada ajang kualifikasi menuju Olimpiade Tokyo 2020.

Breaking News Eko Yuli Irawan Angkat Besi Olimpiade Olimpiade Tokyo 2020
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.245

Bagikan