Persib Bandung Tambah Pemain

Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 19 Februari 2020
Persib Bandung Tambah Pemain
Skuat Persib Bandung. (BolaSkor.com/Gigi Gaga)

BolaSkor.com - Persib Bandung menambah pemain jelang menghadapi Liga 1 2020. Pemain tambahan itu merupakan pemain muda.

Asisten pelatih Persib, Budiman membenarkan pemain tambahan itu. Mereka merupakan pemain dari Persib U-23 dan Bandung United.

Namun, kata Budiman pemain tambahan itu hanya sebatas pemain pelengkap tim lantaran akan menghadapi laga uji coba melawan PSCS Cilacap. Laga ini akan digelar di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Kamis (20/2).

"Jadi, dari tim senior hanya delapan pemain. Sisanya kita ambil dari pemain U-23 dan Bandung United," ujar Budiman di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Rabu (19/2).

Baca Juga:

Penjelasan soal Cedera Rekrutan Baru Persib Bandung Jelang Liga 1 2020

Persib Bandung Gebuk PSS Sleman 2-0 dalam Laga Uji Coba

Sementara sisa pemain, lanjut Budiman akan dipersiapkan untuk menghadapi Tira Persikabo. Rencananya kedua tim akan bertanding Jumat (21/2).

Meski diperkuat para pemain muda, Budiman memastikan timnya akan tampil maksimal menghadapi PSCS Cilacap. Sebab para pemain muda ini merupakan pemain-pemain yang sempat berlatih dengan tim senior.

Seperti halnya M. Aqil Savik di posisi kiper. Lalu Pian Hadiansyah, Mario Jardel dan Indra Mustafa di posisi bek. M Syafril Lestaluhu dan Puja Abdillah di posisi tengah. Serta Agung Mulyadi dan M Wildan Ramdani di posisi depan.

"Kalau dari pelatih kepala, tujuannya yang ke Cilacap karena ada serangkaian uji coba yang sangat dekat. Jadi yang dibutuhkan ini menjaga kondisi fisik dan menit bertanding, biar semua sama, seimbang, jadi ga ada jarak fisik antar pemain," jelasnya.

Budiman berharap dari hasil beberapa laga uji coba ini membuat perubahan yang lebih baik untuk Persib. Sehingga Persib bisa tampil maksimal di Liga 1 2020 yang akan segera digulirkan pada 29 Februari mendatang.

"Dari minggu ke minggu ada yang betul-betul progresnya bagus. Baik secara fisik, teknik dan team worknya. Tinggal diasah lagi finishing, karena dalam beberapa uji coba yang harusnya gol ini tidak menjadi gol."

"Saya yakin anak-anak kedepannya bisa lebih bagus lagi. Hasil dari tour sangat bagus untuk bermain di liga," pungkasnya (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan