Persib Butuh Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya karena Main di Liga 1 dan Piala AFC

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 06 April 2022
Persib Butuh Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya karena Main di Liga 1 dan Piala AFC
Rachmat Irianto. (PSSI)

BolaSkor.com - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono memberikan alasannya merekrut Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya jelang menghadapi kompetisi musim depan.

Pria berkacamata ini sebelumnya membantah telah melakukan pendekatan dengan kedua pemain Persebaya Surabaya tersebut. Menurutnya, kabar tersebut hanya sebatas hoaks.

"Saya sebutkan hoaks, karena kami masih dalam proses rekrutmen. Jadi saya tidak mau mengganggu proses rekrutmen dan negosiasi," kata Teddy Tjahjono saat dihubungi Rabu (6/4).

Tidak hanya itu, Teddy Tjahjono juga sempat berdalih bahwa tidak ada alasan bagi Persib untuk merekrut keduanya. Terlebih, posisi keduanya sebagai gelandang sudah terisi penuh di Persib.

Baca Juga:

Nilai Kontrak Rachmat Irianto dan Ricky Kambuaya Capai Rp5 Miliar, Begini Jawaban Direktur Persib

Persib Resmi Dapatkan Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto

"Semua rekrutmen pemain adalah atas rekomendasi tim pelatih dengan melihat kebutuhan tim untuk menghadapi Liga 1 dan AFC," bebernya.

Terkait mengenai pemain anyar lainnya, Teddy Tjahjono belum bisa memastikannya. Dia memastikan harus menunggu rekomendasi dari tim pelatih.

"Tunggu aja apabila masih ada penambahan pemain," tegasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)

Persib Bandung Ricky Kambuaya Rachmat Irianto Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.858

Bagikan