Pesan Ratu Tisha kepada Anggota Klub PSSI

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 15 April 2020
Pesan Ratu Tisha kepada Anggota Klub PSSI
Ratu Tisha Destria. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

BolaSkor.com - Ratu Tisha Destria resmi mengumumkan diri mundur dari jabatan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Senin (13/4). Ia mengumumkan hal tersebut melalui unggahan video di akun Instagram pribadinya, @Ratu.Tisha.

Ratu Tisha sudah mengirimkan surat pengunduran dirinya ke Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan. Tidak tahu pasti alasan Ratu Tisha mundur. Meski begitu, ia tetap memberikan pesan kepada klub dan anggota PSSI (Asosiasi Provinsi, Asosiasi Kabupaten, dan Asosiasi Kota).

Pesan ini dikirimkan Ratu Tisha melalui media pesan berantai WhatsApp. BolaSkor.com mendapat pesan berantai tersebut dari salah satu media officer klub.

"Saya mohon maaf hanya dapat menyampaikan hal ini (pengunduran diri) melalui pesan informal. Semoga pandemi yang melanda negara kita tercinta cepat berlalu. Mohon maaf juga tidak dapat menelepon satu per satu, khawatir ada rasa haru yang mendalam," tulis Ratu Tisha.

Baca Juga:

Djohar Arifin Jadi Penyebab Ratu Tisha Mundur, Exco PSSI Beri Tanggapan

Mengenal Jabatan Sekjen PSSI dan 10 Tugas Pokoknya

"Sesungguhnya seluruh prestasi di tim nasional di seluruh jenjang usia, pengembangan sepak bola putri, dan berjalannya rantai elite usia muda yang telah dicapai sampai saat ini adalah hasil pengorbanan dan kerja keras teman-teman klub."

"Dalam situasi yang tidak mudah, teman-temanlah yang berkomitmen untuk generasi yang akan datang. Untuk memeriahkan sepak bola di setiap sudut negeri ini, menguatkan organisasi dengan kerja nyata, tidak pernah lelah, tidak pernah mengeluh," lanjutnya.

Ratu Tisha tak lupa memberikan ucapan yang menyentuh hati. Ungkapan ini sebagai perasaannya saat ini usai undur diri dari posisi Sekjen PSSI yang dijabatnya sejak 17 Juli 2017.

"Namun kali ini, izinkan saya untuk undur diri. Terima kasih yang tidak terhingga. Rise Together, Klub Anggota PSSI. I love you all," tutup Ratu Tisha.

Liga 1 Liga 2 Liga 3 Ratu Tisha Destria Pssi Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

14.859

Bagikan