Pesan Tegas Leonardo Bonucci kepada Haters

Arief HadiArief Hadi - Minggu, 18 November 2018
Pesan Tegas Leonardo Bonucci kepada Haters
Leonardo Bonucci (Zimbio)

BolaSkor.com – Pertandingan UEFA Nations League antara timnas Italia kontra Portugal berakhir imbang tanpa gol di San Siro. Kedua tim urung mengonversi sejumlah peluang meski melepaskan 15 (Italia) dan sembilan (Portugal) tendangan. Laga itu juga menjadi mimpi buruk bagi Leonardo Bonucci.

Publik San Siro tidak bersahabat dengannya menyusul kepindahannya kembali ke Juventus di awal musim panas ini, setelah musim lalu bermain dengan AC Milan. Bonucci terkesan main-main dengan Rossoneri dan meminta kembali kepada agennya untuk kembali ke Turin.

San Siro adalah markas Milan. Jadi, wajar saja jika pendukung Italia yang datang sebagian besar merupakan fans Milan. Tanpa tedeng aling-aling, fans menyiuli Bonucci dari sebelum laga dimulai sampai setiap saat ia mengontrol bola.

Bonucci bermain selama 90 menit penuh di laga itu dan pasca laga berakhir, bek berusia 31 tahun tanpa ragu menyerang balik para haters-nya tersebut.

“Selalu ada orang-orang bodoh di luar sana. Segala yang terpenting adalah saya punya kepercayaan diri dengan rekan setim dan pelatih,” tegas Bonucci kepada Rai Sport.

Menyoal teknis pertandingan, Bonucci melihat sisi positif dari hasil imbang tanpa gol melawan Portugal. Ia yakin Azzurri bisa semakin berkembang di bawah asuhan Roberto Mancini, khususnya dari segi penyelesaian akhir yang klinikal.

“Kami telah mencoba yang terbaik. Kami punya performa babak pertama yang bagus dan menciptakan dua atau tiga peluang yang bisa membuat kami unggul,” tambah Bonucci.

“Selepas babak pertama, Portugal mengubah sedikit hal dari sisi taktik dan mampu meredam kreativitas kami, Bernardo Silva menempel Marco Verratti dan Jorginho, tapi kami masih mampu menciptakan peluang di depan gawang. Kami hanya harus lebih klinikal lagi ketika menyerang,” pungkasnya.

Breaking News Leonardo Bonucci AC Milan Juventus Timnas Portugal Timnas Italia
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.138

Bagikan