Petronas Yamaha Membantah Telah Merampungkan Kontrak Valentino Rossi

Andhika PutraAndhika Putra - Sabtu, 11 Juli 2020
Petronas Yamaha Membantah Telah Merampungkan Kontrak Valentino Rossi
Valentino Rossi (Zimbio)

BolaSkor.com - Bos Petronas Yamaha, Razlan Razali, membantah telah merampungkan kontrak Valentino Rossi. Tim asal Malaysia itu masih melakukan negosiasi dengan The Doctor.

Sebelumnya, media Italia, La Gazetta, memberitakan Petronas Yamaha dan Rossi sudah mencapai kata sepakat. Dalam waktu dekat, kedua belah pihak akan saing mengumumkan kabar baik.

Dalam artikel tersebut, Petronas Yamaha diberitakan akan mengumumkan perekrutan Rossi pada seri perdana MotoGP 2020 di Sirkuit Jerez, 19 Juli nanti. Namun, isu itu dibantah Razali.

“Saya melihat berita tentang pembalap baru kami untuk musim 2021. Itu semua tidak benar," kata Razali dikutip dari Tuttomotoriweb.

Baca Juga:

Bos Dorna Pastikan Tak Ada Isu Rasial di MotoGP

Jorge Lorenzo Doakan Pol Espargaro Sukses Bersama Repsol Honda

Razali menyebut, tak mudah merampungkan kontrak bersama Rossi. Selain beberapa kesepakatan yang harus diambil, juara dunia sembilan kali itu juga tak bisa diperlakukan sembarangan.

“Kami masih bekerja untuk merampungkannya. Ini akan membutuhkan waktu yang lebih lama dari biasanya karena Rossi bukan pembalap biasa," ujar Razali.

Rossi tengah menjalani negosiasi dengan Petronas Yamaha setelah posisinya di tim pabrikan dipastikan tergusur. Monster Energy Yamaha lebih memilih mempromosikan Fabio Quartararo untuk diduetkan dengan Maverick Vinales musim depan.

Breaking News Motogp MotoGP 2020 Valentino Rossi Petronas Yamaha Sepang Racing Team
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.247

Bagikan