Piala AFF U-19: Respons PSSI soal Kegagalan Timnas U-19 Tembus Final dan Jadi Juara

Frengky AruanFrengky Aruan - Jumat, 13 Juli 2018
Piala AFF U-19: Respons PSSI soal Kegagalan Timnas U-19 Tembus Final dan Jadi Juara
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria. (BolaSkor.com/Frengky Aruan)

BolaSkor.com - Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, memberikan respons kegagalan Timnas Indonesia U-19 mencapai final sekaligus menjadi juara. Kegagalan itu dipastikan dengan kekalahan dari Malaysia di partai semifinal di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (12/7) malam.

Timnas Indonesia U-19 kalah lewat babak tendangan penalti. Itu setelah ditahan 1-1 oleh Malaysia hingga pertandingan dalam waktu normal berakhir.

"Ya, kita kalah. Tidak ada istilah hampir menang. Kita kalah, ya, sudah. Kalah itu berarti setop, tidak perlu diperpanjang. Kalah ya kalah, kita harus menyongsong hari esok, di mana terdekat dan gaungnya lebih besar yaitu Piala Asia U-19," jelas Ratu Tisha Destria.

Ia juga menjelaskan bahwa evaluasi akan dilakukan setelah Timnas Indonesia U-19 merampungkan Piala AFF U-19 2018. Indonesia selanjutnya menghadapi Thailand di partai perebutan tempat ketiga, Sabtu (14/7).

"Evaluasi pasti dilakukan. Laga per laga pun sudah dilakukan, karena itu ada coach Danurwindo (Direktur Teknik) hadir menemani tim pelatih. Bukan hanya pertandingan saat ini, tetapi dari laga-laga sebelumnya."

"Nanti ada evaluasi dan itu berkala. Turnamen belum selesai dan tunggu sampai partai terakhir melawan Thailand. Semoga bisa mendapat hasil terbaik," ujar Ratu Tisha Destria.

Timnas Indonesia U-19 Piala AFF U-19 PSSI Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan